Scroll untuk membaca artikel
Dwi Bowo Raharjo
Rabu, 03 Juli 2019 | 10:23 WIB
Mayat bayi perempuan terbungkus kain kafan ditemukan di teras Majelis Taklim Nurul Hikmah. (Istimewa)

SuaraJabar.id - Warga Kampung Bulak RT 5 RW 7 Kelurahan Cipayung, Kecamatan Cipayung, Kota Depok, Jawa Barat digegerkan dengan penemuan jasad bayi perempuan di teras Majelis Taklim Nurul Hikmah pada Rabu (3/7/2019) pagi.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, mayat bayi perempuan tersebut ditemukan pada pukul 05.30 WIB oleh petugas yang sering membersihkan majelis taklim. Mayat bayi tersebut sudah terbungkus kain kafan.

"Awal mula ditemukan oleh orang yang biasa membersihkan majelis taklim, melihat ada bungkusan hitam dan di dalam ada kain putih ternyata isinya mayat bayi yang masih merah terbungkus kain kafan," kata salah satu warga sekitar Sobari.

Setelah ditemukan mayat perempuan yang dibungkus kain kafan tersebut, petugas yang biasa membersihkan itu langsung melaporkan ke ketua RT dan RW setempat. Kemudian perwakilan dari warga ada yang melapor ke polisi.

Baca Juga: Dari Bau Busuk, Warga Syok Lihat Mayat Berambut Pirang dalam Kardus

Setelah itu, anggota Polsek Pancoran Mas langsung datang ke lokasi kejadian.

"Langsung ditangani oleh Polsek Pancoran Mas. Penemuan mayat bayi yang masih merah itu membuat kaget warga sekitar Kampung Bulak Barat," pungkasnya.

Sementara Kapolsek Pancoran Mas Kompol Agus Roni Wowor mengatakan mayat bayi perempuan yang ditemukan di teras Majelis Taklim Nurul Hikmah Kampung Bulak, Kelurahan Cipayung, Kota Depok, Jawa Barat sudah dibawa ke RSUD Ciawi Bogor untuk dilakukan autopsi.

Roni Wowor mengatakan, mayat bayi perempuan yang terbungkus kain kafan tersebut sengaja dibuang oleh seseorang di teras Majelis taklim tersebut.

"Kita tetap lakukan penyelidikan penemuan mayat bayi perempuan ini," kata Roni.

Baca Juga: Warga Mustika Jaya Digegerkan Temuan Mayat Perempuan di Got

Kontributor : Supriyadi

Load More