SuaraJabar.id - Hujan deras disertai angin kencang menerjang kawasan Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Bandung Barat (KBB) di Ngamprah, Sabtu (23/11/2019) pukul 14.00 WIB. Akibatnya tenda non permanen di sana berterbangan.
Kencangnya angin terjadi saat berlangsungnya acara pelantikan pengurus FORMI KBB di plaza Mekarsari. Sejumlah stand tenda berterbangan bahkan atap tenda utama nyaris ambruk menimpa ratusan warga yang tengah menghadiri acara.
Dicky Sudrajat (45) warga yang tengah berada di lokasi kejadian mengaku panik saat hujan deras disertai angin kencang menerjang lokasi acara. Ia yang berada di tenda utama bergegas menembus hujan deras lantaran atap tenda mulai goyah, sementara tenda kecil untuk stand UMKM berterbangan.
"Awalnya hujan dulu, selang beberapa menit hujan makin deras dibarengi angin kencang, saya juga lari menjauhi tenda,"ujar Dicky usai kejadian.
Meski berlangsung sekitar 15 menit, akibat angin kencang panitia memilih untuk menghentikan rangkaian acara di plaza Mekarsari, sementara acara pelantikan berlanjut di Aula Mesjid Ashidiq komplek perkantoran pemda. Ketua FORMI KBB periode 2019-2024, Usep Sukarna menjelaskan, sesuai jadwal pada rangkaian acara pelantikan diisi festival, hiburan dan gebyar Gitek diikuti 2ribu orang.
Namun setelah terjadi hujan angin panitia hanya melanjutkan acara pelantikan dan menggeser lokasi acara ke dalam ruangan tertutup.
"Ini kan faktor alam, tetapi tidak mengganggu inti dari acara yaitu pelantikan pengurus FORMI periode 2019-2024, hanya beberapa rangkaian acara tidak dilanjutkan,"jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat