Scroll untuk membaca artikel
Agung Sandy Lesmana
Kamis, 16 Januari 2020 | 16:34 WIB
Polisi melakukan identifikasi terhadap kerangka yang diduga tulang manusia pada sebuah rumah di Jalan Sukamenak Indah, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Selasa (14/1/2020). [Antara/HO-Polsek Margahayu]

SuaraJabar.id - Temuan kerangka manusia di sebuah rumah kosong sempat membikin warga di Sukamenak Indah, Desa Sayati, Kecamatan Margahayu, Kabupaten Bandung, Jawa Barat heboh.

Dari penyelidikan polisi, diduga tulang belulang yang ditemukan tergeletak di atas sofa itu sudah lama meninggal dunia.

"Kemungkinan lebih dari 4 bulan," ucap Kapolsek Margahayu Kompol Agus Wahidi seperti dikutip Ayobandung.com--jaringan Suara.com, Kamis (16/1/2020).

Dugaan korban sudah dalam kondisi tewas beberapa bulan itu berdasarkan kesimpulan sementara, bukan hasil autopsi, mengingat kondisi jaringan daging yang telah hilang.

Baca Juga: Polres Bantul Ungkap Kerangka di Septik Tank Bangunjiwo Adalah Seli

"Jumlah tulangnya masih utuh dan sudah kering," katanya.

Agus menjelaskan, jika korban meninggal di bawah 4 bulan, biasanya tulang masih basah oleh sisa jaringan yang membusuk.

Namun, ujarnya, hampir dipastikan orang tanpa identitas tersebut tidak meninggal lebih dari satu tahun. Hal itu karena setiap tahun pemilik rumah diketahui selalu menyuruh orang untuk membersihkannya.

"Rumahnya sudah tidak ditempati sejak 2014, tapi setiap tahun dibersihkan. Terakhir dibersihkan tahun lalu," katanya.

Baca Juga: Ibunda Duga kerangka yang Diyakini Seli Merupakan Korban Pembunuhan

Load More