SuaraJabar.id - Korban kecelakaan bus maut di Kabupaten Subang yang menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) masih sebanyak 30 orang.
Sebelumnya, RSUI menerima pasien korban kecelakaan bus di Subang sebanyak 33 orang.
"Dengan rincian, enam orang luka ringan, 23 luka sedang, empat orang luka berat," kata Manajer Pelayanan Kesehatan Unggulan Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI) Rakhmad Hidayat pada Senin (20/1/2020).
Ia merincikan, enam orang luka ringan, 23 luka sedang, empat orang luka berat. Untuk diketahui, empat orang tersebut sudah menjalani operasi, yakni tiga orang operasi ortopedi dan satu lainnya pemasangan selang di paru-paru.
Baca Juga: Ada Kejanggalan, Menhub Minta KNKT Selidiki Kecelakaan Bus Maut di Subang
"Tadi pagi kita udah lakukan operasi terhadap empat orang pasien. Satu di antaranya adalah anak-anak 12 tahun yang mengalami luka terbuka di tangan kanan, cidera kepala dan luka di mata. Keempat pasien saat ini stabil, kita observasi di ruang PICU, kita," kata Rakhmad Hidayat.
Kemudian, RSUI juga berencana akan melakukan operasi lagi terhadap delapan orang pasien luka fraktur atau patah tulang tertutup. Pihaknya juga sedang menunggu kesiapan dari tim dokter ortopedi.
"Jadi total ada 12 pasien yang sudah dan akan kami lakukan tindakan operasi. Yang delapan orang lagi mungkin besok di operasi," ujar Spesialis Neurologi ini.
Kemudian ada satu pasien yang sudah dilakukan tindakan dan dirujuk ke RS Hermina Depok. Karena pasca operasi membutuhkan ruang ICU, sementara ruang ICU RSUI sedang penuh kemarin.
"Pasien ini luka mengalami pendarahan di kepala. Jadi butuh ICU pasca operasi, makanya kami rujuk ke RS Hermina," katanya.
Baca Juga: Korlantas Polri Kerahkan Tim Selidiki Kecelakaan Bus Maut di Subang
Saat ini pihaknya sedang pemantauan khusus terhadap empat orang pasien luka berat yang telah dilakukan operasi tadi. Kemudian 23 pasien luka sedang yang dipindah ke ruang rawat inap perlu dilakukan observasi, sedangkan enam pasien luka ringan lainnya, diperkirakan sudah bisa pulang 1-2 hari kedepan.
Berita Terkait
-
Banyak Bus Tak Layak Jalan, Pengusaha PO Sebut Imbas Pengawasan Pemerintah Tumpul
-
Kecelakaan Bus Siswa SMK, Wali Kota Depok: Pelajaran Mungkin Dievaluasi untuk Pemerintah Pusat
-
Seluruh Korban Kecelakan Bus di Subang Dapat Santunan, Segini Nilainya
-
Setelah Kecelakaan Maut di Subang, Terungkap 64% Bus di Jabodetabek Tak Layak Jalan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend