SuaraJabar.id - Hasil pemeriksaan virus corona Wali Kota Cimahi Ajay M. Priatna menunjukkan negatif virus corona. Ajay salah satu peserta Musda HIPMI Jawa Barat yang digelar 9 Maret 2020 lalu di Karawang.
Sesuai arahan Gubernur Jawa Barat, Ridwal Kamil, agar peserta Musda HIPMI Jawa Barat yang digelar 9 Maret 2020 lalu di Karawang untuk melakukan test virus corona pada Selasa (24/3/2020) lalu, Ajay langsung melakukan Swab Test COVID-19 di Laboratorium Kesehatan Provinsi Jawa Barat. Hasil pemeriksaan Swab Test COVID-19 Wali Kota Cimahi dinyatakan negatif.
Pernyataan itu disampaikan langsung Kepala Dinas Kesehatan Kota Cimahi, Pratiwi dihadapan para ASN Kota Cimahi, Jumat (27/3/2020).
Hasil swab test ini sekaligus menjawab kekahawatiran masyarakat sebelumnya karena sampai saat ini dua pimpinan daerah yang juga ikut dalam pertemuan Musda Hipmi Jawa Barat tercatat positif corona, yakni Wakil Wali Kota Bandung dan Bupati Karawang.
Baca Juga: Viral Video Akses ke jakarta Ditutup, Jasa Marga: Kini Sudah Dibuka Kembali
Atas hasil pemeriksaan ini, Wali Kota Cimahi menyampaikan rasa syukur yang sedalam-dalamnya dan terima kasih atas semua dukungan yang diberikan warga Kota Cimahi. Pesan wali kota, kita terus lawan pandemi corona ini di Kota Cimahi.
Segala daya dan upaya serta kerja sama dengan para stakeholders, termasuk jajaran Forkopimda dikerahkan guna memastikan COVID-19 tidak menjadi pandemi di Kota Cimahi.
Wali Kota Cimahi berpesan kepada seluruh masyarakat untuk tidak gentar, dan terus berjuang bahu membahu mengatasi bencana global ini.
Ikuti semua himbauan yang dikeluarkan oleh pemerintah, tetap menjaga social distancing, dan terus menjalankan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
“Jangan panik, usahakan mendapat sinar matahari langsung atau berjemur dan tidak keluar rumah jika tidak ada keperluan yang penting,” katanya.
Baca Juga: Frustasi Tangani Dampak Corona, Menteri Negara Bagian di Jerman Bunuh Diri
Kota Cimahi, lanjut wali kota, mengikuti apa yang menjadi garis kebijakan pemerintah pusat dan provinsi dalam penanganan COVID-19 ini. Tidak lupa wali kota juga memberikan dukungan dan penghargaan setinggi-tingginya kepada petugas medis yang menjadi garda terdepan dalam perjuangan melawan bencana COVID-19.
Berita Terkait
-
Lisa Mariana: Ada Saksi Palsu dari Ridwan Kamil untuk Bantah Status Anak
-
Lisa Mariana Was-Was Revelino Tuwasey Ikut Diminta Tes DNA Bareng Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Siap Tes DNA, Lisa Mariana: Ngomong Doang Enggak Ada Aksinya
-
Lisa Mariana Sakit di Tengah Proses Hukum Lawan Ridwan Kamil
-
Lisa Mariana Ke Kelab Malam, Pengacara Pasang Badan! Apa Katanya?
Terpopuler
- Shin Tae-yong: Saya Sudah Sering Katakan, Liga Indonesia Harus...
- Selamat Datang Penyerang Keturunan! 2 Tak Perlu Naturalisasi untuk Bela Timnas Indonesia U-23
- 10 Aplikasi Penghasil Uang Resmi Didukung Pemerintah Bisa Cuan Jutaan Rupiah
- 3 Bek Asing Jago yang Bisa Direkrut PSM Makassar untuk Gantikan Yuran Fernandes
- Alhamdulillah Elkan Baggott Tak Jadi Pergi
Pilihan
-
Harga Emas Antam Terbaru, Berat Banget Naiknya
-
5 Rekomendasi Cushion Foundation Terbaik 2025: Aman, Glowing Sepanjang Hari
-
Bawaslu Rohil dan Kuansing Disidang Kode Etik, Dugaan Tak Netral hingga Politik Uang
-
Tempo Scan Kecipratan Proyek Prabowo, Bakal Bangun 1.000 Dapur Makan Bergizi Gratis Dilahan Miliknya
-
Mobil Listrik BYD Seal Terbakar di Palmerah, BYD Indonesia Lakukan Investigasi
Terkini
-
Rocky Gerung Sebut Barak Militer Seharusnya Untuk Ormas, Dedi Mulyadi Seolah Amini
-
Berbekal Rp 25 Ribu Panggil Damkar, Siswa SMK Al Amin Diundang Dedi Mulyadi
-
Balita di Cipanas Meninggal Dunia Setelah Tertimpa Tembok Penahan Tanah Ambruk
-
Pemerataan Ekonomi: BRI Holding Ultra Mikro Biayai Puluhan Juta Pelaku Usaha
-
Warga Jabar Jangan Ketinggalan! Klaim Saldo DANA Kaget Ini