SuaraJabar.id - Adly Fairuz tak terima disebut memanfaatkan status sebagai cucu Wakil Presiden Maruf Amin untuk maju sebagai calon wakil bupati Karawang. Artis 'Cinta Fitri' itu mengaku sudah terkenal sebelum Maruf jadi wapres.
Adly Fairuz menjadi bakal calon bupati mendampingi Yesi Karya Lianti. Keduanya diusung PDIP, PBB, PPP, dan PAN.
"Saya sedikit kurang terima (disebut aji mumpung dan memanfaatkan nama Ma'ruf Amin). Sebelum Abah (Ma'ruf Amin) jadi Wapres pun saya sudah terkenal, punten, saya sudah punya jadi direktur marketing aplikasi karya anak bangsa, sekarang saya fokus di UMKM nasional untuk program Pak Jokowi untuk pemberian anggaran bimbingan dan lain-lain," kata Adly Fairuz di kantor DPD PDIP Jabar, Bandung, Jumat (28/8/2020).
Adly Fairuz mengatakan bahwa ini adalah pengalaman pertama maju di Pilkada. Meski demikian, ia enggan disebut muka baru.
Baca Juga: Tak Disangka! Calon Wabub Karawang Adly Fairuz Ternyata Cucu Maruf Amin
Pasalnya, pada Pilkada Kabupaten Bandung Barat (KBB) beberapa tahun lalu, ia sempat mencalonkan diri meski akhirnya mundur.
Lalu Adly Fairuz pun punya pengalaman di Pemilu Legislatif meski gagal.
"Ini pertama Pilkada, tapi untuk terakhir, saya ikut Pileg juga. Selama tujuh bulan tahun lalu (ketika Pileg) saya sudah belajar banyak. Siapapun lawannya, yang penting fokus," terangnya.
Disinggung mengenai komitmennya untuk meninggalkan dunia hiburan yang membesarkan namanya, ia mengaku siap jika nanti terpilih.
Saat ini, Adly Fairuz fokus untuk berdiskusi dengan tokoh untuk membuat program menggaet pemilih.
Dia mengakui masih berkerabat dengan Maruf Amin. Diakuinya itu pun menjadi nilai lebih atau bekal dalam mengarungi kontestasi.
Baca Juga: PDIP Pilih Adly Fairuz Jadi Calon Wabub Karawang karena 'Cinta Fitri'
Adly Fairuz berencana menemui Maruf Amin untuk meminta wejangan.
Berita Terkait
-
Kenang Momen Perjodohan Chand Kelvin dan Istri, Adly Fairuz: Dea Minta Dicariin yang Ganteng
-
Istri Adly Fairuz Girang Tahu Sahabatnya Nikah dengan Chand Kelvin
-
Awalnya Iseng Jodohkan, Istri Adly Fairuz Girang Sahabatnya Nikah dengan Chand Kelvin
-
Kenal dari Adly Fairuz, Chand Kelvin Ungkap Proses Perkenalan dengan Calon Istri yang Baru Dilamar
-
Adly Fairuz Pose Mesra dengan Syahnaz Sadiqah, Istri Diwanti-wanti: Hati-Hati Lanjut ke Aplikasi Ojol
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional