SuaraJabar.id - Berhasil viralkan odading Mang Oleh, Ade Londok diganjar telepon pintar oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
"Jadi kemarin ada aspirasi kalau sedang ngevlog hp-nya sering copot sekarang saya kasih hadiah hp baru. Silakan dibuka. Hp-nya saya kasih agar bisa ngevlog dengan kualitas yang baik, bahasanya tolong disesuaikan," kata Kang Emil seusai mengunjungi warung kue odading Mang Oleh di Jalan Baranangsiang, Kota Bandung, dilansir Antara, Rabu (16/9/2020).
Jajanan Odading Mang Oleh mendadak viral di media sosial setelah dipromosikan oleh seorang warganet bernama Ade Londok dengan gaya ngegasnya.
"Terima kasih kepada Pak Ridwan Kamil mudah-mudahan sehat selalu, semoga selalu ada dalam keberkahan, semoga sehat dan selalu melestarikan budaya Sunda," ujar Ade Londok selepas menerima hadiah dari Ridwan Kamil.
Odading adalah jajanan khas Bandung berupa roti goreng tanpa isi berbentuk kotak atau bulat dengan rasa manis biasanya djadikan teman untuk minum kopi.
Orang nomor satu di Provinsi Jabar ini datang ke warung Odading Mang Oleh dengan menggunakan motor bersama istrinya Atalia Praratya dan kedatangannya langsung disambut Ade Londok dan warga sekitar.
Kang Emil langsung melihat proses pembuatan Odading dan dirinya terkejut melihat antrean panjang di warung Odading Mang Oleh setelah viral.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
Terkini
-
Dilema Perut vs Aturan di Pongkor: ESDM Akui Marak Tambang Emas Ilegal di Bogor
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 17 Kurikulum Merdeka: Panduan Lengkap Identifikasi SDA
-
Baru Kumpul Tahun Baru, Keluarga Pramugari Esther Aprilita di Bogor Masih Berharap Mukjizat
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 205: Bedah Tuntas Dampak Monopoli Perdagangan
-
Bau Amis Dugaan 'Beking' Aparat di Tambang Emas Ilegal Gunung Guruh Tercium Kejagung