SuaraJabar.id - Sebuah benda mencurigakan yang diduga sebagai bom menggegerkan warga Kota Cirebon. Benda tersebut bahkan harus dievakuasi oleh Tim Penjinak Bom (Jibom).
Benda tersebut ditemukan warga di lahan kosong, Jalan Raya Ahmad Yani, Kelurahan Pegambiran, Kecamatan Lemahwungkuk, Kota Cirebon, Jawa Barat, Senin (09/11/2020).
Temuan benda yang mencurigakan itu, sontak membuat geger warga sekitar. Pasalnya benda tersebut terletak di lahan kosong, sehingga masyarakat mengira benda tersebut sebuah bom.
Khawatir dengan temuan itu, salah satu warga sekitar melaporkannya ke petugas Kepolisian Polres Cirebon Kota.
Proses evakuasi benda yang mencurigakan yang ditemukan warga setempat akhirnya harus menunggu Tim Penjinak Bom (Tim Jibom) dari Datasemen C Brimob Polda Jabar, dan baru dievakuasi pada Senin petang
Baca Juga: 15 Calon Penumpang Kereta Api di Cirebon Reaktif Covid-19
Salah seorang saksi mata mengaku, sejumlah personil dari Kepolisian Polres Cirebon Kota dan Brimob sudah berjaga di lokasi sejak siang tadi.
"Saya sendiri tidak tahu persis apa yang ditemukan, tiba-tiba banyak polisi berseragam lengkap," kata Juju pemilik warung di lokasi sekitar.
Saat ditanya, mengenai benda tersebut siapa yang pemiliknya, ia mengaku tidak mengetahui siapa dan kapan benda tersebut diletakkan.
"Benda itu sudah ada dari siang, dan saya sendiri tidak tahu siapa yang menaronya," katanya
Ditempat yang sama, dikatakan Suganda, ia mengaku terkejut dengan kabar temuan benda mencurigakan yang diduga Bom tersebut. Pasalnya tempat tersebut merupakan lahan kosong yang dikelilingi dengan pagar besi.
Baca Juga: Libur Panjang, Okupansi Hotel di Cirebon Capai 80 Persen
"Enggak tahu, benda itu bom atau bukan, tapi banyak warga yang gak berani mendekat atau membukanya. Sampai tim dari Brimob datang," katanya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Terungkap Motif di Balik Ancaman Bom di Polres Pacitan
-
Viral! Pria Cabuli Remaja di CSB Mall Cirebon, Sempat Diamuk Massa
-
Gegara Bercanda Soal Bom, Penumpang Batik Air Tak Naik Pesawat Hingga Terancam Penjara
-
PHK Massal usai Mogok Kerja: Hak Bersuara atau Jalan Menuju Pengangguran?
-
Gaza: Ladang Ranjau Tak Terlihat, Anak-Anak Jadi Korban Utama Setelah Gencatan Senjata
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 7 HP Android dengan Kamera Setara iPhone 16 Pro Max, Harga Mulai Rp 2 Jutaan Saja
- Terlanjur Gagal Bayar Pinjol Jangan Panik, Ini Cara Mengatasinya
- Pascal Struijk Bongkar Duet Impian, Bukan dengan Jay Idzes atau Mees Hilgers
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Samsung Rp 3 Jutaan Terbaik April 2025, RAM Besar dan Kamera Ciamik
-
Bak Lelucon, Eliano Reijnders Tertawa Jawab Rumor Bakal Pindah Liga Malaysia
-
Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk, Ini Penjelasan EO
-
Nasib Muhammad Ferarri dan Asnawi Mangkualam Lawan MU Masih Abu-Abu, PSSI Angkat Bicara
-
BREAKING NEWS! PSIS Semarang Depak Gilbert Agius, Ini Penyebabnya
Terkini
-
Gunung Padang Bakal Dirombak, Klaim Piramida Terjawab?
-
LinkUMKM BRI Dorong Pengusaha Tingkatkan Skala dan Inovasi Produk
-
Perjuangan Bocah SMP Rawat Ayah Sakit Hingga Meninggal, Dedi Mulyadi Beri Reaksi Menyentuh
-
"Bali Nature" UMKM Lokal yang Mendunia Lewat Dukungan BRI
-
Pembersihan Lumpur dan Penyaluran Air Bersih Pasca Banjir di Cianjur Dimulai