
SuaraJabar.id - Album "Bintang Kehidupan" dari penyanyi legendaris Nike Ardilla yang dirilis pada Februari 1990 hadir kembali dalam versi piringan hitam alias vinyl.
Piringan hitam "Bintang Kehidupan" diluncurkan pada 27 Desember 2020, bertepatan dengan 45 tahun sejak hari kelahiran Nike Ardilla.
Penyanyi bernama asli Raden Rara Nike Ratnadilla Kusnadi, yang meninggal pada 19 Maret 1995 akibat kecelakaan mobil, adalah seorang penyanyi, bintang film, model, bintang iklan yang tengah naik daun pada zamannya.
Musica Studios dalam keterangan resmi, Senin, mengatakan album "Bintang Kehidupan dulu berhasil meraih sukses di pasar musik Indonesia dan Asia Tenggara dengan terjual lebih dari 6 juta kopi.
Album ini mendapatkan penghargaan dari BASF Awards 1990 sebagai The Best Selling Rock Album.
Baca Juga: NOAH Lelang Vinyl Gold Edition, Hasilnya Bakal Didonasikan
Pada ajang Asian Song Festival 1991 di Shanghai China, Nike Ardilla berhasil meraih The Winner Of New Singers Contest dengan membawakan lagu Star Of Life (Bintang Kehidupan English Version).
Dalam pembuatan album ini, Nike dibantu oleh musisi dan pencipta lagu ternama Indonesia seperti Deddy Dores, Pance F Pondaag, Deddy Dhukun, Dommy Allen, dan lain-lain. Selain lagu "Bintang Kehidupan" album ini juga menampilkan radio hits "Khayal", "Terserah" dan "Kelam".
Ada sepuluh total lagu dalam piringan hitam "Bintang Kehidupan", termasuk "Kesal", "Putih", "Salut", "Aneh-Aneh Lucu", "Cinta Hati" dan "Bayang-Bayangmu".
Versi piringan hitam ini dijual melalui marketplace Musica dan e-commerce, sementara lagu-lagu dalam album itu juga tersedia di platform musik digital. [Antara]
Baca Juga: Band NOAH Lelang Vinyl Spesial Gold Edition
Berita Terkait
-
Slank Rilis Vinyl Eksklusif, 2 Lagu Baru Dilarang Disebarluaskan!
-
Slank Rayakan 41 Tahun Berkarya, Rilis Vinyl Perdana Album Joged
-
Rayakan 41 Tahun Bermusik, Slank Rilis Album Piringan Hitam Perdana
-
Bernadya Tampil Memukau, Synchronize Fest Hadirkan Metahuman Nike Ardilla
-
3 Rekomendasi Lip Vinyl Brand Lokal Melembapkan dan Transferproof!
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
-
Le Minerale Terafiliasi Israel?
-
7 Rekomendasi Aplikasi Nonton Anime Terbaik April 2025, Lengkap Semua Series
-
Langkah Kecil Bandung: Mengguncang Dunia dan Membangun Solidaritas Global
Terkini
-
Modern Cancer Hospital Guangzhou: Bangun Kembali Kehidupan dengan Minimal Invasif Terintegrasi
-
Imigrasi Jabar Bongkar Potensi Bahaya Orang Asing di Bandung-Cimahi!
-
Sehat Bersama KB Bank: Program Kesehatan Holistik untuk Masyarakat
-
Terungkap! Calo Tanah Hambat Pembangunan Pabrik BYD di Subang, Ini Kata Dedi Mulyadi
-
Tunggakan Pajak Mobil Lexus Gubernur Dedi Mulyadi Capai Rp42 Juta, Ini Penjelasannya