SuaraJabar.id - Roti cocok dijadikan santapan baik sarapan, makan siang atau makan malam. Panganan berbahan tepung terigu atau gandum ini juga cocok dijadikan cemilan.
Di kondisi suhu udara dingin dan hujan, biasanya aktivitas yang cukup menyenangkan adalah melahap cemilan. Roti bisa menjadi salah satu pilihan.
Soal kuliner, Kota Bandung tak perlu diragukan lagi. Cukup mudah mencari roti lezat di kota ini.
Selain penjual roti dan kue kekinian, roti-roti legendaris yang sudah ada sejak dulu juga banyak dicari wisatawan dari luar daerah maupun mancanegara.
Baca Juga: Konsumsi Makanan Ini Sebelum Olahraga, Efektif Bantu Membakar Kalori
Berikut roti bakar lezat yang bisa dijumpai di Kota Bandung:
1. Roti Djie Seng
Roti Djie Seng merupakan salah satu roti legendaris yang cukup terkenal di Bandung. Saat pertama berdiri, Roti Djie Seng dijual menggunakan gerobak sepeda.
Pabrik di Bandung ada di tiga tempat, yaitu di Jalan Terusan Pasir Koja No. 205, Jalan Rajawali Timur No. 175, dan Jalan Astana Anyar No. 13.
Jika mampir ke pabriknya, pembeli bisa mencicipi roti yang masih hangat. Harga roti legendaris ini termasuk ekonomis di kantong. Per bungkus Roti Djie Seng dijual mulai harga Rp3.000.
Baca Juga: Ingin Bakar Kalori Lebih Banyak? Konsumsi Makanan Ini Sebelum Olahraga
2. Roti Bumbu Cari Rasa
Dulu, Cari Rasa lebih populer disebut roti bumbu daripada roti bakar. Meski sebenarnya rasa rotinya tetap lezat meski tanpa bumbu (topping). Empuk.
Roti Cari Rasa selalu disuguhkan dengan topping yang melimpah. Topping kacang dan stroberi, serta cokelat ditabur di atas roti, kemudian dilengkapi dengan kental manis sampai memenuhi seluruh bagian rotinya.
Sekarang membeli Roti Cari Rasa tidak harus ke Kosambi. Roti besar lembut yang penuh topping ini sudah dijual di mana-mana.
Roti Cari Rasa dipelopori oleh Haji Katmajaya yang dikenal dengan nama Haji Ama (Alm). Pada zaman Belanda, Haji Ama memiliki keahlian membuat roti untuk dimakan oleh para tentara Belanda.
Suatu ketika, Haji Ama membelot ke Pemerintah Indonesia, jadi dia bekerja di dapur tentara Indonesia.
3. Sidodadi
Jangan berharap bisa menikmati Roti Sidodadi jika datang ke kedainya sore-sore, kecuali Anda sudah memesan sebelumnya. Pembeli di kedai roti ini selalu membludak.
Roti Sidodadi termasuk roti legendaris. Rotinya memiliki rasa yang khas.
Dimakan rotinya saja tanpa topping pun sudah enak. Bahkan jika rotinya disimpan sampai besok, rasanya masih tetap enak.
Hal yang paling diingat para pelanggan adalah kantong plastiknya yang khas. Kantong itu berwarna putih dengan tulisan Sidodadi berwarna merah. Dari dahulu tidak berubah.
4. Sumber Hidangan
Toko Roti Sumber Hidangan juga sudah melegenda di Bandung sejak 1929. Kualitas rotinya sangat terjaga tanpa menggunakan bahan pengembang.
Lokasi tokonya juga elite, yakni di tempat berkumpulnya bangsawan Bandung dan nyonya-tuan Belanda. Siapa yang tidak tahu Jalan Braga No 20 Bandung?
Sumber hidangan masih mempertahankan arsitektur tokonya. Selain roti, Sumber Hidangan juga menyediakan es krim dan makanan ringan lainnya.
Sastrawan Remy Silado kalau ke Bandung pasti mampir ke toko roti ini.
5. Roti Gempol
Jangan heran jika Toko Roti Gempol selalu dipenuhi pembeli. Banyak pelanggan yang penasaran ingin mencicipi roti gandumnya.
Selain roti gandum, ada banyak pilihan roti lainnya.
Roti yang rasanya manis ada roti keju, blueberry, atau cokelat. Sementara roti yang rasanya asin ada roti daging asap dan telur.
Tokonya persis seperti kafe. Seporsi rotinya cukup besar, dijamin kenyang. Toko Roti Gempol ada di Jalan Gempol Wetan no. 14 Bandung.
6. Vitasari
Roti Vitasari salah satu roti terenak di Kota Bandung. Roti yang paling disukai adalah roti pandan plus keju.
Selain roti pandan, Vitasari juga menjual berbagai roti lainnya seperti roti bertopping jagung, keju, sampai blueberry.
Ada dua Toko Vitasari di Kota Bandung, yakni di Jalan Cihapit dan Jalan Mohamad Toha. Harganya pun tidak mahal.
Berita Terkait
-
Mengenal Roti Jabrik, Oleh-Oleh 'Murah' dari Razman untuk Nikita Mirzani di Penjara
-
Profil Frans Datta, Rektor Universitas Maranatha yang Jawab 'Tantangan' Walkot Bandung
-
Nippon Indosari Corpindo (ROTI) Raup Laba Bersih Rp 363 Miliar di 2024, Mengembang 8,8 Persen
-
Rekomendasi Hampers Ramadan Mulai Rp100 Ribuan, Sudah Dapat 8 Roti!
-
Trauma Kasus Yana Mulyana, Wali Kota Bandung Farhan Minta Bimbingan KPK untuk Pencegahan Korupsi
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
Terkini
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang