SuaraJabar.id - Seorang penumpang bus TransJakarta terekam kamera CCTV mencuri satu botol hand sanitizer yang ada di dalam armada.
Aksi pencurian ini viral setelah videonya beredar di media sosial. Salah satunya diunggah oleh akun @jktinfo di Instagram.
"Tidak untuk ditiru ya, pengambilan hand sanitizer yang ada di TransJakarta," tulis @jktinfo dikutip pada Kamis (21/1/2021).
Dalam rekaman berdurasi singkat tersebut, nampak seorang penumpang mengenakan setelan pakaian serba oranye, berjalan pelan ke arah pintu bis.
Saat itu, kondisi bus tak begitu ramai. Begitu sampai di dekat pintu, ia berdiri di samping tiang yang merupakan tempat bagi cairan pembersih tersebut.
Awalnya, penumpang yang memakai topi oranye itu menunjukkan gelagat akan memakai hand sanitizer, sebelum akhirnya secepat kilat meraih botol itu dan memasukkannya ke dalam tas.
Sejurus kemudian, penumpang yang menenteng tas warna hitam itu langsung keluar dari dalam bus.
Adapun berdasarkan informasi waktu yang tersemat dalam rekaman, aksi pencurian hand sanitizer ini terjadi pada Rabu (20/1/2021).
Kontan, aksi pencurian sebotol hand sanitizer di dalam bus TransJakarta ini lantas membuat warganet keheranan. Kolom komentar pun penuh respon beragam.
Baca Juga: Terlilit Utang, Pria Ini Nekat Gasak HP Bule Rusia di Bali
"Gak modal banget please," tulis akun @tran***.
"Perasaan udah ga mahal deh, istighar woi," kata @kkai***.
"Bisa jadi dia ambil buat d jual lagi. Pakai botol yang lebih kecil jadi kaya dioplos gitu. Dan pakai brand nama dia sendiri. Mungkin yak," timpal @lail***.
"Di rumah banyak nih, ada 30 liter, yang mau silakan," celetuk @bund***.
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Gesit dan Irit, 5 Rekomendasi Mobil Mungil Mulai Rp 40 Jutaan untuk Pemula
- Pemain Keturunan Rp52,14 Miliar Follow Timnas Indonesia: Saya Sudah Bicara dengan Pelatih Kepala
- Lupakan Vario! 5 Rekomendasi Motor Gagah Harganya Jauh Lebih Murah, Tenaganya Bikin Ketagihan
- 1 Detik Main di Europa League, Dean James Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia
- 3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
Pilihan
-
Emas Antam Hari Ini Terjungkal, Harganya Tembus Rp 1.908.000/Gram
-
Transparansi Adalah Juara Sejati: Mewujudkan Sepak Bola yang Jujur Lewat Piala Presiden 2025
-
Ferarri Kapten! Ini Daftar Starting XI Timnas Indonesia U-23 vs Brunei
-
Utang RI Membengkak, Sri Mulyani Tetap Santai: Masih Prudent dan Terukur
-
Flexing Barang Mewah Bisa Bikin Anda 'Disapa' Petugas Pajak!
Terkini
-
Bogor Dikepung Beton? Bupati Rudy Ajak Aktivis 'Keroyokan' Bangun Hutan Kota
-
Babak Baru Kasus Video Syur Selebgram Lisa Mariana: Mengaku Jadi Pemeran!
-
Lisa Mariana Baru Bangun Tidur Diperiksa Polisi Karena Laporan Ridwan Kamil?
-
5 Rahasia Destinasi Hits Indonesia yang Bikin Merinding
-
Bukan Sekadar Koperasi Biasa, Hambalang Berpotensi Jadi Pusat KDMP Tingkat Jawa Barat