SuaraJabar.id - Seorang tukang ojek online terkejut bukan main kala mengantarkan pesanan makanan pelanggannya ke sebuah rumah susun yang kumuh.
Parahnya, si pelanggan tak mau turun untuk menjemput makanannya sehingga si tukang ojol mau tak mau harus melewati sampah yang tersebar di penjuru rusun.
Kondisi rusun itu diungkap oleh tukang ojol pengantar makanan di Malaysia lewat akun TikTok-nya @hibatullahdanial.
Meski ia sudah meminta agar pelanggannya menemuinya di bawah, tapi si pelanggan bersikeras agar ojol tersebut yang mengantarkan makanannya sampai depan pintu.
Baca Juga: Aksi Emak-emak Nekat Buang Satu Tong Sampah ke Laut, Melengos saat Ditegur
"Sebagai pengantar makanan, aku pun enggak tahu bagaimana caranya naik rusun ini. Kalau saya suruh customer turun, dia malah bersikeras menyuruh naik," curhatnya.
Dalam video yang ia tunjukkan, tampak lantai dasar rusun itu gelap dan kotor. Sampah-sampah berserakan seolah sudah berbulan-bulan tak dibersihkan.
"Karena malas berdebat, akupun naik tangga karena lift rusak," tulisnya.
Begitu ia naik menuju tempat tinggak pelanggannya, tukang ojol ini syok ketika melewati tangga.
Sampah di tempat itu tampak menumpuk lebih parah dari yang ada di lantai dasar.
Baca Juga: Gegara Jomblo, Cewek Ini Minta Driver Ojol Jadi Pacar Sewaan ke Kondangan
Tukang ojol ini nyaris tak bisa melewati tangga karena penuhnya sampah yang menutupi jalan dan tangga.
Tonton video kondisi kumuhnya rusun tersebut DI SINI.
Kontan, penampakan rumah susun kumuh itu pun menuai reaksi warganet. Banyak yang merasa jijik dengan kondisi rusun tersebut.
"Bayangin baunya," tulis @udon'tknowme.
"Hidup miskin bukan alasan untuk jadi pengotor," komentar @The Glazed.
"Punya kondisi keuangan yang stabil itu penting, tapi jaga kebersihan itu hal lain. Ada aja yang duduk nganggur tapi rumah bersih dan teratur. Itu namanya mental," imbuh @fwanis.
Berita Terkait
-
Pemulangan 7 Jenazah WNI Korban Kecelakaan di Sarawak Terkendala Biaya
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
-
Pesona Retro Motor Listrik: SM Sport E Classic, Super Cub Versi Zero Emission
-
Penggunan Sistem Sirkular Dinilai Pelaku Industri Bisa Kurangi Sampah Plastik
-
Fans Malaysia Iri dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia: Lancar Nyanyi Lagu Tanah Airku
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024