SuaraJabar.id - Pusat perbelanjaan barang elektronik, Bandung Electronic Centre (BEC) terbakar, Kamis (18/2/2021) malam. Kepulan asap mengepul dari halaman parkir yang berada di lantai paling bawah.
"Pertama itu mati lampu dulu sekitar jam 18.30 WIB. Terus keluar asap dari lantai bawah. Keluar asap, terdengar juga suara ledakan, kayak suara petir sebanyak tiga kali," kata Sayid (27), salah seorang pegawai di salah satu gerai yang berada di lantai LU, BEC, saat ditemui di lokasi kejadian.
Kemudian, tak lama setelah ledakan terdengar, sirine alarm dari Gedung BEC pun berbunyi. Petugas keamanan langsung memerintahkan untuk keluar gedung.
"Kita langsung tutup toko dan langsung keluar gedung," kata Sayid.
Ditemui di lokasi yang sama, Kepala Dinas Pemadaman Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Dadang Iriana mengatakan laporan awal diterima sekira pukul 18.30 WIB.
"Kami langsung kami turunkan kendaraan dari beberapa UPT. Keterangan dari sekuriti ini sumber api diduga dari genset. Ini lokasi (kebekaran) di basement ke dua," Kata dia.
Soal penyebab kebakaran, ia menduga ada salah satu panel listrik yang terbakar. Namun petugas masih melakukan pengecekan sembari pemadaman.
"Kami masih terus cari sumber api. Kami belum tahu apinya melebar atau tidak," kata dia.
Dari pantauan, terlihat empat mobil damkar yang disediakan beserta dua unit mobil ambulans.
Baca Juga: Istana BEC Kebakaran, Pengunjung Lari Berhamburan
Situasi di Jalan Purnawarman, Kota Bandung masih ramai. Warga tampak melihat upaya pemadaman yang dilakukan puluhan petugas.
Di lantai bawah Gedung BEC, masih terlihat kepulan asap hitam. Di lantai itu pula diduga menjadi sumber awal api.
Kontributor : Cesar Yudistira
Berita Terkait
-
Thom Haye Wajib Tahu Alasan Persib Bandung Keok dari Lion City Sailors Versi Bojan Hodak
-
Persib Diisukan Gaet 3 Pemain Timnas Indonesia untuk 2026, Ini Daftar Namanya
-
Saat Damkar Sleman Jadi Pelarian Warga untuk Segala Masalah: Dari Ular hingga Urusan Hati
-
Kecewa dengan Pemain Pengganti, Bojan Hodak Isyaratkan Melepas Beberapa Pemainnya
-
Bojan Hodak Soroti Lini Pertahanan Persib Setelah Dikalahkan Lion City Sailors
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Selevel Innova Budget Rp60 Jutaan untuk Keluarga Besar
- 5 Pilihan Ban Motor Bebas Licin, Solusi Aman dan Nyaman buat Musim Hujan
- 5 HP Memori 128 GB Paling Murah untuk Penggunaan Jangka Panjang, Terbaik November 2025
- 5 Mobil Keluarga Bekas Kuat Tanjakan, Aman dan Nyaman Temani Jalan Jauh
- Cara Cek NIK KTP Apakah Terdaftar Bansos 2025? Ini Cara Mudahnya!
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
-
Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Muenchen, Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen
-
Menkeu Purbaya Diminta Jangan Banyak Omon-omon, Janji Tak Tercapai Bisa Jadi Bumerang
Terkini
-
Dana Atlet Disabilitas Ditilep Rp7 Miliar Buat Nyaleg dan Beli Mobil, Polisi Bekuk 2 Pejabat Bekasi
-
Wajah Baru Karawang! Bupati Aep Sapu Bersih Bangunan Liar di Interchange Tol Demi Gaet Investor
-
Sambut Tahun Baru 2026, Bigland Bogor Hotel Gelar Survival Land
-
KA Jaka Lalana Rute Jakarta-Cianjur Resmi Beroperasi 14 Desember: Cek Jadwal dan Rutenya!
-
Jalur KA Jaka Lalana Jakarta-Cianjur Segera Dibuka, Bupati: Siap-Siap Ekonomi Meroket