SuaraJabar.id - Nasib nahas menimpa dua warga cianjur. Mereka tiba-diba dibacok orang tidak dikenal ketika sedang mengendarai sepeda motor.
Akibat aksi pembacokan ini, keduanya mengalami luka-luka. Satu di antara kedua korban ini bahkan mengalami putus lengan akibat sabetan senjata tajam pelaku.
Kejadian mengerikan ini terjadi di Kampung Pasekon RT 01/RW 12, Desa Cipendawa, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur pada Senin (10/5/2021) sekitar jam 23.30 WIB.
Korban pembacokan atau pengeroyokan diketahui berinisial D dan F. Keduanya dibacok menggunakan parang oleh orang tak dikenal saat membawa motor.
Kanit Reskrim Polsek Pacet, Ipda Yudi Heryanadi menuturkan, tim piket reskrim mendapatkan laporan dari Bhabinkamtibmas Cipendawa bahwa terjadi pengeroyokan atau pembacokan di wilayah Kampung Pasekon, Kecamatan Pacet, Cianjur.
“Betul kang, terjadi dugaan pelaku pengeroyokan atau pembacokan kepada oleh dua orang tak dikenal sekitar jam 23.30 Wib,” ujarnya kepada Cianjur Today saat dikonfirmasi, Selasa (11/5/2021).
Kedua korban diketahui beralamat di Kampung Aryat RT05/RW 01 Desa Cipanas, Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur.
Yudi mengatakan, kronologis pembacokan hingga tangan putus bermula ketika kedua korban sedang mengendarai sepeda motor.
Mereka dibuntuti oleh pelaku yang berjumlah dua orang dengan sepeda motor Honda Beat hitam dengan nomor polisi yang tidak diketahui.
“Nah sesampainya di tempat kejadian perkara, pelaku menendang korban hingga terjatuh. Kemudian pelaku membacok korban dengan menggunakan parang atau samurai hingga satu orang berinisial D tanganya putus,” kata dia.
Baca Juga: Terungkap! Pelaku Pembakar Gadis Cianjur Pernah Membunuh dan Mencuri
Setelah melancarkan aksinya, lanjut Yudi, dua orang pelaku yang tidak diketahi identitasnya tersebut melarikan diri. Hingga saat ini pelaku belum ditemukan.
“Dua orang korban seketika langsung dibawa ke RSUD Cimacan untuk dilakukan penanganan atau perawatan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Masih Cari Job MC Meski Jadi Wakil Bupati, Pembelaan Ramzi Tuai Kritik
-
Kecantikan Tersembunyi: Menyisir Canyon dan Air Terjun Cikondang
-
Viral Todongkan Sajam di Tambora, Penjambret Diringkus Polisi Saat Tertidur Pulas
-
Viral Kurir Antar Paket MBG untuk Siswa SD Lewat Jalan Rusak
-
Kawanan Begal Pembacok Warga Baduy di Jakpus Masih Berkeliaran, Saksi dan CCTV Nihil, Kok Bisa?
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak