SuaraJabar.id - Sejumlah hotel di Kabupaten Garut, Jawa Barat sempat mengibarkan bendera putih untuk menggambarkan kondisi mereka yang babak belur di masa PPKM darurat.
Menanggapi hal ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno menjalankan beberapa langkah lanjutan untuk menggeliatkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Garut.
Salah satunya dengan menggandeng Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Garut serta Pemda setempat untuk membuat sentra vaksinasi di Kota Garut.
Pembuatan sentra vaksinasi di Kota Dodol itu dilakukan agar para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif dan maayarakat umum bisa lebih cepat memperoleh akses vaksin COVID-19.
"Memang saat ini bangsa kita sedang menghadapi masa sulit, tapi saya yakin dengan bergandengan tangan kita bisa bangkit," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dalam keterangannya, Sabtu (24/7/2021).
Diskusi pembuatan sentra vaksinasi di Garut itu merupakan langkah lanjutan untuk menggeliatkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi kreatif setelah sebelumnya PHRI Garut mengibarkan bendera putih menandakan keprihatinan atas pandemi COVID-19 yang memberikan dampak besar terhadap keberlangsungan usaha mereka.
Dalam diskusi itu pun, Sandiaga Uno mengusulkan agar para pengusaha hotel bisa menjadikan akomodasi mereka sebagai lokasi untuk para tenaga kesehatan yang memerangi COVID-19 di fasilitas- fasilitas kesehatan beristirahat.
Selain membantu penanganan COVID-19, usulan tersebut diberikan agar usaha hotel di Garut bisa tetap menggeliat meski di tengah kesulitan saat ini
"Mudah-mudahan ini bisa sedikit menggeliatkan sektor perhotelan di Garut. Karena tentu saja tenaga kesehatan baik dari pusat dan daerah butuh tempat beristirahat," katanya.
Baca Juga: Cuma Ada di Garut, Warga Bisa Cukur Gratis Plus Dapat Bansos
Menparekraf pun mengajak para pelaku pariwisata dan ekonomi kreatif, khususnya di sektor perhotelan dan restoran di Kabupaten Garut, Jawa Barat, untuk tetap optimistis menghadapi pandemi COVID-19 yang tengah melanda Indonesia dan dunia.
Ia turut mengajak PHRI Garut mengibarkan bendera Merah Putih sebagai simbol semangat dan bangkit dari pandemi COVID-19.
Bendera-bendera itu nantinya akan diproduksi oleh para pelaku ekonomi kreatif yang ada di Garut sehingga dapat membuka peluang usaha serta memastikan roda perekonomian di sektor ekonomi kreatif di Garut dapat terus bergerak.
Dalam kesempatan itu Menparekraf juga mengapresiasi dukungan dari KAHMIPreneur yang didirikan anggota komisi XI DPR RI, Kamrussamad, yang akan memberikan dukungan program seperti bantuan sosial dan beasiswa bagi para pelajar yang berasal dari keluarga pelaku UMKM di Garut.
"Program-program bantuan ini merupakan investasi sosial bagi masyarakat yang terdampak untuk merespons situasi yang sangat memprihatinkan ini," kata mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.
Tidak berhenti sampai disitu, Kemenparekraf juga menyiapkan upaya pemulihan ekonomi kreatif dan pariwisata dengan menggencarkan sosialisasi sertifikasi CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Enviroment Sustainability).
Berita Terkait
-
Destinasi Wisata Garut, Hotel ini Tawarkan Pemandangan 3 Gunung hingga Aktivitas Menarik Nataru
-
Sensasi Healing di Ciawi, Hotel Bintang Lima Ini Tawarkan Ragam Aktivitas hingga Restoran Mewah
-
Strategi Jitu Hadapi Persaingan! Begini Langkah Berani Avery Kusumanegara Merombak Total Hotel Mereka
-
Kemenpar Dukung Pesta Diskon Nasional 2025: Potongan Harga 20-80 Persen!
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- Jesus Casas dan Timur Kapadze Terancam Didepak dari Bursa Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
Pelaku Pembunuhan Alvaro Sempat Ikut Antar Nenek Korban Cari Orang Pintar hingga ke Karawang
-
5 Fakta Polemik APBD Jabar: Bangun Gapura Ahistoris Miliaran, Lupakan Infrastruktur Kritis?
-
Transformasi BRIVolution Reignite, BRI Genjot Segmen Konsumer, Bullion, dan Auto Loan
-
Bukan Kasundaan? Candi Bentar di Gedung Sate Dituding Ahistoris dan Simbol Dangkal Identitas Jabar
-
BRI: KIK EBA Syariah BRI-MI JLB Diharapkan Mampu Akselerasi Pertumbuhan Keuangan Syariah Indonesia