SuaraJabar.id - Sejumlah foto yang memperlihatkan rombongan artis seperti Billy Syahputra, Vicky Nitinegoro, Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati serta Judika tengah touring ke sebuah objek wisata di Kabupaten Sukabumi viral di jejaring media sosial.
Para artis itu diduga touring menggunakan motor gede atau moge ke objek wisata kawasan Geopark Ciletuh di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Foto-foto kegiatan para artis itu di Geopark Ciletuh diunggah oleh netizen ke Facebook pada Sabtu (31/7/2021). Tidak disebutkan kapan kapan foto tersebut diambil.
"Kak Billy saputra DKK di geopark," demikian yang ditulis akun Facebook Halalmart Ciwaru dalam postingannya.
Baca Juga: Viral Preman Pukul Pekerja Ruko Ibu-ibu Teriak Ketakutan, Warga : Preman Bermunculan
"Teu kabujeung fotbar artis Langsung capcus (tidak sempat foto bareng artis).. Saha nu terang nginepna dimana?," masih dalam postingan akun Facebook Halalmart Ciwaru.
Namun kunjungan artis ke tempat wisata membuat Netizen berkomentar lain. Netizen menyoroti kedatangan artis itu dilakukan di tengah pelaksanaan PPKM Level 3 di Kabupaten Sukabumi.
"Ppkm soteh ker NU teu boga uang kos kami (PPKM untuk yang tidak punya uang seperti kami). Artis mah bisa..." tulis akun Facebook Denda Wijaya.
Dalam keputusan Bupati Sukabumi Nomor: 443.1/Kep.682-Hukum/2021 tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3 Coronavirus Disease 2019 di Kabupaten Sukabumi disebutkan fasilitas umum (area publik, taman umum, tempat wisata umum, dan area publik lainnya) ditutup sementara.
Baca Juga: Firasat Doyok Sebelum Anak Meninggal, Susah Tidur Hingga Mimpi Buruk
Berita Terkait
-
Tretan Muslim Sentil Stafsus Menteri HAM yang Jadi Penjamin Tersangka Perusakan Rumah di Sukabumi
-
Terungkap! Ini Motif Artis Sinetron asal Pontianak Peras Pacar Sesama Jenis Rp20,9 Juta
-
Heboh Video Asusila Bripda CYT dan Selebgram, Koleksi Pribadi Jadi Tuntutan Pemecatan
-
Viral Lagi! Dedi Mulyadi Mencak-mencak saat Ribut Mulut dengan Sopir Truk: Anda Punya Mata Gak?
-
Menteri UMKM Banjir Cibiran usai Istri Kegep Pelesiran ke Eropa: Hari Pembalasan di Akhirat Menanti!
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
Terkini
-
Piala Presiden 2025: Polda Jabar Terjunkan 2.632 Personel, Libatkan Jibom Amankan Si Jalak Harupat
-
8 Link DANA Kaget 3 Juli 2025, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Hingga Rp500 Ribu
-
Welas Asih Nama Baru RSUD Al-Ihsan, Dedi Mulyadi Beberkan Maksud di Baliknya
-
Gempa Frekuensi Rendah di Tangkuban Parahu Tembus Rekor: Aktivitas Masih Normal
-
Hadapi Ancaman Sesar Aktif, Warga Kabandungan Dilatih Penyelamatan Diri dari Gempa Bumi