SuaraJabar.id - Niat nikmati WiFi yang disediakan oleh sebuah minimarket, dua ABG di Ciamis malah kehilangan handphone mereka.
Kejadiaan nahas kehilangan HP ini dialami dua orang ABG di Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. HP mereka lenyap dibawa kabur penodong.
Saat itu kedua korban sedang berada di depan minimarket Mitra Desa Pamarican (MDP) yang berlokasi di Desa Neglasari.
Keduanya tengah bermain HP dengan menikmati Wifi gratis minimarket tersebut.
Baca Juga: Viral Pendaki Tempelkan Pembalut di Pundak, Fungsinya Bikin Syok: Baru Tahu
Aksi penodongan tersebut sempat terekam kamera CCTV.
Dalam rekaman video nampak dua orang pria dewasa datang menggunakan sepeda motor trail.
Satu pelaku duduk di atas motor satunya lagi menghampiri korban yang tengah bermain HP.
Pelaku lalu menodongkan senjata tajam pisau, dan meminta korban menyerahkan HP nya.
Korban pun terlihat ketakutan, namun satu orang korban terlihat memegang erat handphone nya, sehingga tidak berhasil dirampas oleh pelaku.
Baca Juga: Viral Penampakan Cowok Mirip Suami Jessica Iskandar, Warganet sampai Syok
Pelaku pun nampak tergesa-gesa kabur meninggalkan kedua korban.
Perangkat Desa Neglasari, Pamarican, Taopik membenarkan adanya kejadian penodongan terhadap 2 ABG tersebut.
“Ia kejadiannya pada Sabtu (23/10/2021) dini hari sekitar pukul 01.30 WIB,” ujar Taopik.
Kedu korban tersebut merupakan warga Dusun Sambungjaya Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican.
Kedua korban seperti biasanya nongkrong di depan MDP untuk menikmati Wifi gratis.
“Korban alhamdulillah tidak mengalami luka, namun tentunya korban mengalami trauma karena ditodong senjata tajam oleh pelaku,” terangnya.
Dalam video rekaman CCTV tersebut, terekam jelas wajah para pelaku.
Aparat kepolisian pun langsung bergerak dan mengamankan pelaku yang diduga berdomisili masih di wilayah Ciamis.
Para pelaku penodongan 2 ABG di Pamarican itu kini sudah ditangkap dan diamankan di Polres Ciamis.
Sampai saat ini, HR Online-jejaring Suara.com belum bisa mendapatkan keterangan, baik dari para korban maupun aparat kepolisian.
Berita Terkait
-
Viral Minimarket Pakai 'Cara Unik' Untuk Hindari Pencurian Susu
-
Kabar Sesar Panjalu Ciamis Bikin Resah, Benar Bencana Besar Mengintai?
-
Ulasan Novel Gadis Minimarket: Ketika Keiko Dianggap Tidak Normal
-
Rahasia Tembus Wifi Tetangga Cuma Pakai HP, Aman Gak Ya?
-
Direktur PLPM jadi Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya Tak Dicopot dari KPK, Kok Bisa?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya