SuaraJabar.id - Cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak. Bagi peserta BPJS Kesehatan, mengecek status keanggotan sangatlah penting.
Jangan sampai saat dibutuhkan, ternyata kartu BPJS sudah tidak aktif lagi.
Saat ini, cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak sangatlah mudah dan bisa dilakukan secara online.
Dengan begitu, peserta tidak perlu lagi datang ke kantor BPJS untuk mengeceknya.
Baca Juga: Call Center BPJS Kesehatan Lengkap, Termasuk Nomor Layanan Chika dan Pandawa
Nah, cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak bisa menggunakan beberapa cara seperti dibawah ini.
1. Aplikasi Mobile JKN
Untuk melihat status kepesertaan BPJS Kesehatan dapat melalui aplikasi mobile JKN.
Langkah pertama, unduh aplikasi di Playstore atau Appstore.
Langkah kedua, Buat akun dengan melakukan pendaftaran atau registrasi.
Langkah ketiga, Jika sudah memiliki akun, masuk ke aplikasi mobil JKN dengan mengisi jenis kartu (NIK atau Np. BPJS Kesehatan), Password, kode captcha kemudian sign in.
Baca Juga: BPJS Kesehatan Dorong Komitmen Mutu Pelayanan RS Gigi dan Mulut
Langkah ke-empat, dihalaman utama klik menu peserta.
Langkah kelima, akan muncul data peserta berikut status kepesertaan.
Langkah ke-enam, Jika status peserta aktif, akan tertera Aktif, Namun, apabila sudah tidak aktif, maka tertulis Nonaktif.
2. Whatsapp Layanan CHIKA
Cara selanjutnya melalui Whatsapp layanan Chika. CHIKA, merupakan kependekan dari Chat Asistant JKN. Layanan dalam bentuk chatbot atau layanan informasi yang secara otomatis direspon oleh system.
Melalui CHIKA, peserta dapat melakukan cek status, cek tagihan, registrasi, perubahan data faskes, maupun informasi letak faskes atau kantor BPJS Kesehatan.
Cara menggunakannya, tulis pesan ke nomor whatsapp 08118750400 dengan format “Halo CHIKA”.
Secara otomatis system akan membalas pesan tersebut.
3. BPJS Kesehatan Care Center
Cek keaktifan kartu BPJS Kesehatan juga dapat melalui Care Center di nomor 1500 400. Peserta nantinya diarahkan untuk menekan angka tertentu sesuai informasi yang dibutuhkan.
Angka 1: Cek status kepesertaan BPJS Kesehatan.
Angka 2: Perubahan Data.
Angka 3: Konsultasi Dokter.
Angka 4: Layanan Badan Usaha.
Angka 5: Informasi dan keluhan lainnya.
Demikian informasi terkait cara cek BPJS Kesehatan aktif atau tidak aktif. Semoga bermanfaat.
Kontributor : Raditya Hermansyah
Berita Terkait
-
CEK FAKTA: Klaim Bantuan Dana Rp 3,5 Juta dari BPJS Kesehatan
-
Cara BPJS Kesehatan Via DANA dan GoPay
-
Beri Kenyamanan bagi Masyarakat, BPJS Kesehatan Siapkan Layanan Gratis bagi Pemudik
-
Dirut BPJS Kesehatan: Mantan Pekerja Sritex Group Tetap Dapat Layanan JKN
-
Kekayaan Kepala BPJS Magelang Maya Susanti di LHKPN, Viral Disentil Nafa Urbach gegara Hal Ini
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura