SuaraJabar.id - Tragedi meninggalnya balita empat tahun bernama Raya di Sukabumi bukan sekadar berita duka. Ini adalah potret kelalaian berlapis dan tumpulnya nurani aparat desa, yang membuat Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, murka besar.
Di balik kisah ini, tersimpan fakta-fakta ironis yang begitu menyakitkan.
Berikut adalah 6 fakta kunci dari kasus pilu yang menjadi tamparan keras bagi kita semua.
1. Kematian Tragis Akibat Penyakit yang Seharusnya Bisa Diobati
Fakta paling dasar dan menyedihkan adalah penyebab kematian Raya. Ia meninggal bukan karena penyakit langka, melainkan karena askariasis atau infeksi cacing gelang yang sudah sangat parah.
Kondisinya begitu kritis hingga saat dirawat di rumah sakit, cacing sempat keluar dari hidungnya. Ini adalah tanda infeksi tingkat lanjut yang seharusnya bisa dicegah dan diobati jika terdeteksi lebih dini.
2. Ironi Paling Menyakitkan: Ayah Korban Tukang Pijit Langganan Kades
Inilah fakta yang membuat Gubernur Dedi Mulyadi meledak. Ternyata, hubungan antara keluarga korban dan kepala desa (Kades) sangat dekat. Ayah Raya adalah tukang pijit langganan sang Kades.
Dedi tak habis pikir, bagaimana bisa seorang Kades yang rutin berinteraksi dengan warganya sama sekali abai dengan kondisi keluarganya yang sedang sekarat. "Bapaknya Raya ternyata tukang pijitnya Pak Kades gitu loh!" seru Dedi geram.
Baca Juga: Heboh! Pernyataan Kontroversial Gubernur Dedi Mulyadi Soal Anak Meninggal karena Cacingan
3. Keluarga Terisolasi Total: Sakit Parah, Tanpa KK & BPJS
Penderitaan keluarga ini sangat kompleks. Ayah Raya menderita tuberkulosis (TB), sementara sang ibu diduga mengalami masalah kesehatan mental.
Yang lebih parah, mereka tidak memiliki Kartu Keluarga (KK) dan tidak terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan. Tanpa dokumen vital ini, mereka seolah tak terlihat oleh sistem dan tidak bisa mengakses layanan kesehatan yang menjadi hak setiap warga negara.
4. Gubernur Dedi Mulyadi Murka, Sebut Aparat Desa Tak Peka
Dedi Mulyadi tidak menahan amarahnya. Ia menyebut kasus ini adalah bukti nyata betapa aparat desa tidak peka terhadap lingkungan dan keluhan warganya.
"Berbagai problem yang muncul saat ini itu kan akibat tidak pekanya dengan urusan masyarakat," tegasnya. Baginya, tragedi ini adalah puncak gunung es dari masalah ketidakpedulian di tingkat pemerintahan paling bawah.
Berita Terkait
-
Heboh! Pernyataan Kontroversial Gubernur Dedi Mulyadi Soal Anak Meninggal karena Cacingan
-
Tiada Lagi Dana Tunai, Desa di Jabar Bakal Dapat Uang Saham Bank BJB dari Dedi Mulyadi
-
KPAI Lindungi 196 Pelajar yang Diamankan Polisi, Beri Jaminan Tidak Dikeluarkan dari Sekolah
-
7 Fakta Miris Kematian Balita Raya: Bukan Cacing, Sepsis dan Alarm untuk Layanan Kesehatan Kita
-
Menkes Budi: Balita Raya Meninggal Bukan karena 1 Kg Cacing, Tapi Sepsis Akibat Infeksi Kronis
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kabar Gembira Warga Bogor Barat: Akhir dari Era 'Jalur Neraka' Dimulai dengan Anggaran Rp100 Miliar
-
Hasil Pertemuan Rudy Susmanto dan Pengusaha: Sepakat Hibahkan Lahan, Siap Lobi Dedi Mulyadi
-
Dorong Lapangan Kerja Baru, Pemkab Bogor Buka Ruang Kolaborasi Seluas-luasnya Bagi Swasta
-
5 Spot Trekking Santai di Karawang Buat Healing Sekeluarga
-
KPK Garap Anggota DPRD Bekasi Iin Farihin! Buntut Kasus Suap Kolaborasi Bupati dan Sang Ayah?