SuaraJabar.id - Semarang tak cuma soal lumpia, tapi ada juga wisata Bandungan. Bandungan merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Semarang yang terbentuk pada 2007 sebagai hasil pemekaran sebagian wilayah Kecamatan Ambarawa, Jambu dan Bawen.
Kecamatan Bandungan terletak di lereng Gunung Ungaran. Kawasan ini dikenal sebagai objek wisata oleh masyarakat sekitar, seperti Semarang, Ambarawa dan Salatiga, sejak masa kolonial Belanda. Di Bandungan berdiri banyak hotel dan villa.
Lokasinya yang berada di pegunungan dan hawanya yang sejuk membuat Bandungan memiliki tempat wisata yang banyak. Mulai dari wisata alam, wisata air hingga wisata sejarah. Saat berwisata ke Bandungan, kamu juga bisa membeli aneka sayuran dan buah yang ditanam petani setempat.
Nah, penasarankan dengan wisata Bandungan? Berikut tempat wisata Bandungan yang bisa kamu kunjungi:
Baca Juga: Termasuk Semarang, Sejumlah Kota Diprediksi akan Turun Hujan Lebat Disertai Petir
Di Wisata Umbul Sidomukti kamu bisa menikmati sensasi berenang di ketinggian 1.200 mdpl dengan pemandangan atau panorama alam yang indah dan sejuk. Air di kolam renang berasal dari pegunungan Ungaran, sehingga sangat jernih dan segar.
Kolam renang di sana tingkat tiga dengan kedalaman yang berbeda-beda. Selain berenang kamu bisa menikmati sejumlah keseruan lainnya, seperti outbound, camping ground hingga tempat nongkrong yang kekinian.
Lokasi Umbul Sidomukti ada di Desa Sidomukti, Bandungan, Kabupaten Semarang.
Baca Juga: Wallace Costa Minta Pemain PSIS Semarang Fokus Saat Hadapi Borneo FC
Candi ini berada di ketinggian sekitar 1.200 mdpl, tepatnya di kawasan pegunungan Ungaran. Sehingga suasana di sana sangat sejuk. Pemandangan yang disuguhkan pun juga sangat indah.
Sesuai dengan namanya, Candi Gedong Songo mempunyai 9 candi yang tersebar di sejumlah tempat. Di sana kamu bisa mengunjungi candi-candi dengan menaiki kuda dan berendam air panas. Lokasi tempat wisata ini ada di Desa Candi, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang.
Lokasi Ayanaz tidak jauh dari kawasan Candi Gedong Songo. Letak geografinya yang berada di ketinggian, tempat ini menyajikan banyak sekali spot foto yang kekinian dan instagramable. Ada 35 spot foto dengam tema yang berbeda-beda.
Panorama alam di sekitar Ayanaz sangat indah dan menawan. Wisata satu ini menjadi tempat favorit para milenial untuk berburu foto keren. Lokasinya berada di sekitar Candi Gedong Songo, Bandungan, Kabupaten Semarang.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
PSIS Semarang vs PS Barito Putera: Pekan Hiburan bagi Laskar Mahesa Jenar
-
Pratama Arhan Tinggalkan Thailand usai PSIS Degradasi
-
Buka Matamu Patrick Kluivert, Yance Sayuri Hattrick Malam Ini!
-
Hasil BRI Liga 1: Yance Sayuri Hattrick, Malut United Bantai PSIS Semarang
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang akan Tetap Tampil Ngotot Hadapi Malut United FC
Tag
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
BRI Perkuat Komitmen Bina Sepak Bola Sejak Dini: Jadi Sponsor GFL Series 3
-
Ketangguhan Persib Bandung, Bawa Kemenangan Dramatis di Laga Penutup Musim
-
Kejati Jabar Tahan Yossi Irianto, Bekas Sekda Kota Bandung Tersangka Korupsi Aset Negara
-
Saldo DANA Gratis Hari Ini Untuk Warga Jabar, Silahkan Klaim Sekarang
-
Rezeki Dadakan Jumat Malam! 2 Link Dana Kaget Siap Diklaim