SuaraJabar.id - Insiden pohon tumbang terjadi di Jalan Tamansari, Kota Bandung tepatnya di depan Balubir Town Square atau Baltos pada Selasa (8/3/2022) sore.
Hal tersebut diketahui dari unggahan akun Instagram @tmcpolrestabesbandung pada pukul 16.05 WIB.
Dalam keteranga dari unggahan foro, TMC Polrestabes Bandung menyatakan jalan di sekitar pohon tumbang tersebut ditutup sementara untuk kegiatan evakuasi.
"Hindari kawasan Tamansari depan baltos ada pohon tumbang. Sementara jalan ditutup," tulis TMC Polrestabes Bandung.
Baca Juga: Polisi Beberkan Kronologi Pembunuhan Nanay Berlyn: Diajak Mabuk, Dibunuh Lalu Dibuang ke Semak-semak
Sementara itu, fenomena hujan es dilaporkan terjadi di beberapa daerah di Kota Bandung, Jawa Barat pada Selasa (8/3/2022).
Dari pantauan, butiran es turun bersamaan dengan hujan deras dan angin kencang sekitar pukul 15.00 WIB di wilayah Antapani.
Sementara itu, nyaris seluruh wilayah Kota Bandung diguyur hujan pada waktu bersamaan.
Dalam prakiraan cuaca Bandung hari ini, BMKG menyatakan, Kota Bandung akan dilanda hujan petir pada sore hari. Hujan akan berangsur ringan dan masih akan mengguyur hingga malam hari.
Pengendara, terutama roda dua, diminta berhati-hati karena hujan besar bisa menganggu jarak pandang.
Baca Juga: Misteri Penemuan Mayat Perempuan Bertato di Bandung Terungkap, Polisi: Dibunuh Kekasihnya Sendiri
Menurut BMKG, fenomena hujan es merupakan fenomena yang biasa terjadi pada masa transisi musim hujan ke musim kemarau.
Biasanya satu hari sebelum hujan es terjadi, udara di suatu tempat pada malam hari hingga pagi akan terasa panas.
Hal itu diakibatkan adanya radiasi matahari yang cukup kuat dari perbedaan suhu udara dan disertai kelembaban yang tinggi.
Pagi hari akan tumbuh awan Cumulus atau awan putih berlapis, dan di antara awan tersebut ada satu jenis awan berwarna abu menjulang tinggi.
Selanjutnya awan itu akan berubah warna menjadi abu kehitaman yang dikenal dengan nama awan cumulonimbus.
Berita Terkait
-
Kronologi 9 Wisatawan Tewas Tertimpa Pohon Raksasa di Soppeng
-
Detik-detik Pohon Tumbang di Situs Mattabulu Soppeng, 9 Orang Meninggal Dunia
-
Horor! Mulut Berbusa usai Tenggak Miras dari Wanita Misterius di Tempat Dugem, Cewek Muda di Tamansari Langsung Koit
-
Arti Hujan Es Menurut Islam, Femonena Alam yang Baru-baru ini Terjadi di Jombang
-
Dua Wisatawan Tiongkok Tewas di Malaysia usai Kendaraan Tertimpa Pohon Tumbang
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024