SuaraJabar.id - Provinsi Jawa Barat kembali menjadi penyumbang kasus COVID-19 terbanyak di Tanah Air pada Kamis (14/4/2022).
Dari data Kementerian Kesehatan, Jawa Barat menyumbang penambahan kasus tertinggi dengan 229 kasus.
Pada Kamis ini sendiri, tercatat penambahan kasus terkonfirmasi positif COVID-19 secara nasional mencapai 833 kasus.
Banten dan Jawa Tengah menempati urutan kedua dan ketiga dengan masing-masing bertambah 127 dan 92 kasus.
Disusul DKI Jakarta di posisi keempat dengan penambahan 72 kasus dan Jawa Timur berada di posisi kelima dengan penambahan 69 kasus.
Kemenkes juga menyampaikan ada 19 provinsi yang mencatatkan penambahan kasus COVID-19 di bawah 10 kasus pada hari ini. Selain itu, terdapat dua provinsi yang tidak mengalami penambahan kasus COVID-19, yakni Gorontalo dan Maluku.
Sementara jumlah pasien meninggal akibat COVID-19 di Tanah Air hari ini tercatat ada 48 pasien. Jawa Tengah mencatatkan jumlah pasien meninggal terbanyak, yakni 12 pasien disusul Jawa Barat dengan 9 pasien meninggal, serta Jawa Timur mencatatkan 7 pasien meninggal akibat COVID-19.
Jumlah pasien yang sembuh dari penularan COVID-19 di Tanah Air pada hari ini mencapai 3.216 pasien dengan jumlah pasien sembuh tertinggi disumbang Provinsi DKI Jakarta dengan 791 pasien sembuh.
Posisi kedua ditempati Jawa Barat dengan 699 pasien sembuh. Jawa Tengah di posisi ketiga dengan 307 pasien sembuh, Lampung dan Kalimantan Utara di urutan keempat dan kelima dengan mencatatkan masing-masing 209 dan 208 pasien sembuh.
Baca Juga: Mahasiswa Copot Kawat Berduri, Aksi di Depan Gedung DPRD Jawa Barat Memanas Jelang Azan Magrib
Secara nasional, jumlah kasus aktif turun sebanyak 2.431 kasus menjadi 64.044 kasus. Jumlah spesimen yang diperiksa pada hari ini sebanyak 131.907 spesimen dengan positivity rate sebesar 1,65 persen. [Antara]
Berita Terkait
-
Banjir Jakarta Mulai Surut, BPBD Sebut Sisa Genangan di 3 RT
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
Akses Tol Langsung KM 25 JakartaMerak Masuki Uji Laik Fungsi
-
Ketika Bangkai Pesawat Bekas Jadi Peluang Usaha Bernilai Ekonomi
-
BPBD DKI Keluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem 14-17 Januari 2026
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kabar Gembira Warga Bogor Barat: Akhir dari Era 'Jalur Neraka' Dimulai dengan Anggaran Rp100 Miliar
-
Hasil Pertemuan Rudy Susmanto dan Pengusaha: Sepakat Hibahkan Lahan, Siap Lobi Dedi Mulyadi
-
Dorong Lapangan Kerja Baru, Pemkab Bogor Buka Ruang Kolaborasi Seluas-luasnya Bagi Swasta
-
5 Spot Trekking Santai di Karawang Buat Healing Sekeluarga
-
KPK Garap Anggota DPRD Bekasi Iin Farihin! Buntut Kasus Suap Kolaborasi Bupati dan Sang Ayah?