SuaraJabar.id - Puncak menjadi salah satu tempat piknik yang populer khususnya bagi mereka warga Jabodetabek dan sekitarnya. Udara sejuk, pemandangan gunung dan tumbuhan yang bikin hati tentram jadi salah satu alasan mengapa banyak orang suka berkunjung ke Puncak meskipun harus menempuh macetnya jalanan saat liburan tiba.
Apakah Anda termasuk yang sedang merencanakan staycation di Puncak? Jika ya, pastinya mencari rekomendasi hotel di Puncak jadi salah satu aktivitas yang wajib dilakukan sebelum pergi staycation bersama keluarga maupun sahabat.
Nah berikut ini beberapa rekomendasi hotel mewah di Puncak yang cocok dijadikan lokasi staycation saat berada di Puncak:
1. Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort
Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort merupakan salah satu hotel bintang 5 di Puncak. Hotel ini juga termasuk dalam penginapan favorit para pelancong saat singgah ke Puncak untuk melepas penat. Mengapa demikian? Sebab, Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort punya pemandangan alam yang sangat indah.
Baca Juga: Catat! Ini Wilayah Rawan Macet di Jalur Mudik Sukabumi
Di bagian belakang hotel Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort ini terdapat sungai yang mengalir deras dan airnya pun jernih. Tak hanya itu, meskipun hotel bintang 5 tapi udara sekitarnya juga bersih dan sejuk.
Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort menawarkan berbagai fasilitas lengkap untuk menunjang kebutuhan para wisatawan seperti sarapan, kolam renang, bar, kamar dengan pintu penghubung, area bermain anak, dan olahraga. Untuk menginap di Le Eminence Puncak Hotel Convention & Resort, Anda hanya perlu merogoh kocek Rp 1,1 jt dan jaraknya berkisar 2,5 km dari tempat wisata Little Venice.
2. The Botanica Sanctuary
Hotel viral yang sedang jadi perbincangan hangat para traveller di Puncak ialah The Botanica Sanctuary. Hotel ini mengusung tema minimalis, modern, dan natural. Saat menginjakkan kaki di The Botanica Sanctuary, Anda akan takjub dengan banyaknya tumbuhan yang tertata rapi di berbagai sudut ruangan.
Fasilitas yang ditawarkan oleh The Botanica Sanctuary juga cukup lengkap. Mulai dari a la carte dinner and lunch, bar, cafe, kolam renang, fitness centre, sauna, hingga spa untuk mengendorkan otot-otot yang kaku selama perjalanan. Menginap di The Botanica Sanctuary dibanderol dengan harga Rp 1,2 jutaan per malam.
Tak hanya itu, lokasi The Botanica Sanctuary juga berdekatan dengan Taman Safari Indonesia juga Cibodas Botanical Gardens sehingga tak akan membosankan selama liburan di puncak.
Baca Juga: Bukit Teletubbis di Dunia Nyata, Ada di Bromo Tengger Semeru
3. Royal Tulip Gunung Geulis Resort and Golf
Hotel di Puncak yang mewah dan cocok untuk staycation ala sultan berikutnya ialah Royal Tulip Gunung Geulis Resort and Golf. Dengan membayar Rp 1,3 juta per malam, Royal Tulip Gunung Geulis Resort and Golf menyajikan pemandangan alam yang indah selama Anda menginap di sini. Mulai dari latar pegunungan yang menawan, interior yang super alami serta sejumlah fasilitas menarik dan sayang dilewatkan.
Beberapa di antaranya ialah restoran, bar, coffee shop, kolam renang, taman, sauna, hingga kids club. Sehingga Anda tak perlu khawatir kehabisan hiburan selama menginap di Royal Tulip Gunung Geulis Resort and Golf bersama keluarga.
4. Pullman Ciawi Vimala Hills Resort
Pullman Ciawi Vimala Hills Resort juga jadi salah satu hotel bintang lima pilihan para pelancong saat berkunjung ke Puncak. Sebab, Pullman Ciawi Vimala Hills Resort tak hanya menawarkan kenyamanan namun juga kemudahan bagi para wisatawan dengan fasilitasnya yang lengkap.
Sebut saja beberapa di antaranya ialah kids club, kolam renang anak, kolam renang dewasa, Turkish bath, hot tub, taman, hingga sauna. Untuk bisa menikmati kenyamanan tersebut, Anda harus membayar Rp 1,2 juta per malamnya.
5. Royal Safari Garden Resort & Convention
Apakah Anda berencana mencari penginapan dekat dengan Taman Safari Indonesia? Jika ya, maka Royal Safari Garden Resort & Convention bisa jadi pilihan yang tepat. Lokasinya hanya 5 km dari Taman Safari. Menariknya, saat Anda masuk ke Royal Safari Garden Resort & Convention ini, Anda serasa berada di dalam taman binatang mini.
Terlebih jika Anda membawa serta anak-anak atau keluarga besar. Pastinya menginap di Royal Safari Garden Resort & Convention akan jadi hal yang berbeda dan menyenangkan.
6. Novus Giri Resort & Spa
Novus Giri Resort & Spa tak hanya memberikan fasilitas maksimal bagi para pengunjungnya, namun juga pemandangan yang ciamik. Anda akan disuguhkan panorama GUnung Gede yang indah dan memesona.
Jika sudah menginap di Novus Giri Resort & Spa beban pikiran pasti langsung hilang tergantikan ketenangan. Anda hanya perlu berkendara selama 115 menit dari Taman Safari untuk bisa mencapai Novus Giri Resort & Spa. Fasilitas Novus Giri Resort & Spa yang bisa digunakan ialah kolam renang outdoor, lapangan tenis, spa ala Bali, TV, mini bar, shower air hangat, dan room service 24 jam.
Nah, itulah enam rekomendasi hotel di Puncak untuk staycation mewah ala sultan. Jangan lupa untuk cek promo murah dan menarik tentang hotel di Puncak melalui aplikasi Traveloka.
Promo Staycation Hemat (STAYMAT) setiap Jumat, Flash Sale Staycation hingga 50% dengan banyak pilihan hotel, villa, resort, apartemen, dan glamping mulai pukul 19.00 WIB-23.59 WIB.
Sudahkah Anda menentukan pilihan hotel untuk staycation mewah di Puncak?
Berita Terkait
-
Daftar 10 Daerah di Indonesia Diprediksi Ramai Dikunjungi Wisatawan Akhir Tahun, Termasuk Sumatera Barat
-
Nikmati Liburan Hemat usai Nyoblos: Intip 7 Promo Menarik di Tempat Wisata Ini
-
Kapal Wisata Tenggelam di Laut Merah, Penyelamatan Masih Berlangsung
-
Gelar Jajarans, Nagita Slavina Hadirkan Makanan khas Indonesia hingga Mancanegara
-
Hidden Game, Pesona Cafe Bernuansa Minimalis di Kota Jambi
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
Terkini
-
Enam Petugas KPPS Meninggal, KPU Jabar: Bukan Hanya Kelelahan, Tapi Memang Ada yang Sakit
-
Dedi-Erwan Unggul Quick Count, Anak Bos Persib: Insya Allah Hasil Resmi Tak Beda Jauh dengan Hitung Cepat
-
Ada Potensi Pemungutan Suara Ulang di Karawang dan Sukabumi, Pj Gubernur Jabar: Tunggu Bawaslu
-
Petugas TPS Meninggal Saat Bertugas, Begini Pesan PJ Gubernur Jabar
-
Sabet 73,5 Persen Suara, Rudy-Ade Deklarasikan Kemenangan di Pilkada Kabupaten Bogor