SuaraJabar.id - Persib Bandung resmi menunjuk Luis Milla untuk menukangi Ciro Alves dan kawan-kawan pada BRI Liga 1 2022/2023.
Pelatih asal Spanyol itu menggantikan Robert Rene Alberts.
Sebelumnya Robert mengundurkan diri usal Persib Bandung menuai rententan hasil buruk pada awal BRI Liga 1 tahun ini. Pelatih asal Belanda itu dinilai gagal meracik strategi, sehingga Persib tidak pernah menang saat didampinginya.
Mundurnya Robert diikuti dengan nama-nama pelatih penggantinya yang santer diisukan bagal bergabung dengan Tim Pangeran Biru. Dari mulai Paul Munster, Benjamin Mora, Kim Do Hoon hingga Luis Milla.
Keputusan akhirnya sudah dibuat manajemen Persib Bandung, yang mengikat kerjasama dengan Luis Milla sebagai pelatih. Juru taktik berusia 56 menjadi nakhoda Pangeran Biru untuk mengarungi BRI Liga 1 2022/2023.
Sebagai mantan pemain Persib Bandung, Yadi Mulyadi menilai Luis Milla merupakan sosok yang tepat untuk menukangi Beckham Putra Nugraha dan kawan-kawan. Menurutnya, Luis Milla merupakan salah satu pelatih yang bagus.
"Dia itu secara fisik ada, teknis, dan strategi juga ada," kata Yadi saat dihubungi Suara.com pada Sabtu (20/8/2022).
Selain itu, kata Yadi, Luis Milla sudah mengenal sepak bola Indonesia. Sebab, ia pernah melatih Timnas Indonesia tahun 2017-2018. Saat itu, permainan Timnas Indonesia cukup bagus dan mengalami peningkatan.
"Kita bisa lihat track recordnya waktu di Timnas Indonesia," ucap Yadi.
Dirinya melanjutkan, sosok yang menjadi pelatih Persib Bandung harus bisa dihargai para pemain. Menurutnya, sosok Luis Milla bisa membuat para pemain segan sehingga akan menimbulkan aura yang positif.
Baca Juga: Persib Dikomando Luis Milla, Bung Binder Keluarkan Analisis Mengejutkan, Pemain Tua Bisa Tersingkir?
"Pelatih yang cocok untuk menangani Persib ini harus seseorang yang betul-betul bisa dihargai pemain. Pemain juga harus segan ke pelatih," ungkap Yadi.
Selain pernah melatih Timnas Indonesia, mantan pemain Real Madrid era tahun 1990-an itu juga pernah melatih Timnas Spanyol U-23 hingga Real Zaragoza.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial