SuaraJabar.id - Klip seorang emak-emak memaraho sopir angkot yang parkir sembarangan hingga menyebabkan kemacetan panjang tengah viral dan menjadi sorotan.
Video itu diunggah kembali oleh akun @underc0ver.id di jejaring media sosial Instagram.
Rekaman video memperlihatkan seorang bapak-bapak yang diyakini sebagai sopir angkot duduk santai sembari asik makan di depan warung.
Si bapak duduk di warung yang tepat di depan jalan sehingga menyaksikan macet panjang para pengendara.
Baca Juga: Bukan Main! Aksi Emak-emak Hadang Bus yang Salah Jalur, Publik: The Real Penguasa Aspal
Ibu-ibu yang merekam kejadian tersebut jengkel dan kesal karena angkot yang menyebabkan macet tersebut.
"Contoh sopir angkot nggak punya peri kemanusiaan, orang macet nggak bisa jalan dia masih enak makan," ungkap si ibu jengkel dipetik SuaraJabar.id, Sabtu (27/08/2022).
Jalan yang berada di Cipinang Muara 2, Jatinegara, Jakarta Timur itu memperlihatkan sebuah angkot berwarna biru muda terparkir di jalan secara sembarangan.
Angkot itu berhenti di salah satu jalur yang membuat para pengendara hanya bisa melewati satu jalur lainnya hingga macet begitu parah.
Si ibu komplain terdengar begitu kesal dengan sopir yang tampak tak bersalah.
Baca Juga: Emak-Emak Enggak Ada Akhlak, Parkir Mobil Sembarangan hingga Bikin Pemilik Toko Susah Buka Pintu
"Katanya udah biasa di situ. Pak! Itu macet panjang pak! Mikirin dong pak orang banyak!" tegur si ibu.
Sementara itu, bapak-bapak sopir tersebut seperti tak peduli dengan kata-kata si ibu yang mengamuknya.
Bahkan, sopir malah lanjut minum teh sambil menikmati hidangan yang dipesannya.
"Itu bukan lahan pribadi. Kalau mau parkir cari tempat parkir," lanjutnya menambahkan.
Meski sudah diamuk sedemikian rupa, sopir tak menghiraukan ibu tersebut dan kemacetan sepanjang jalan tersebut tetap terjadi dan disaksikan langsung oleh si penyebab macet.
Warganet yang menonton tayangan tersebut seketika ramai meninggalkan tanggapan mereka.
Kolom komentar terbagi dua sisi, warganet menuai pro kontra menanggapi peristiwa tersebut.
"Udah tua, bukannya usaha supaya hidup berkah malah bikin susah orang," ungkap @ch***.
"Tapi lihat bapaknya kasihan nggak tega, mau ikut kesel apa mau nangis," ujar @adl***.
"Kasihan si bapak mukanya polos banget nggak ngerti sama diomongin itu ibu," imbuh @ayu***.
"Sopir angkot emang gitu, su* bener. Cari duit sih cari duit tapi jangan nyusahin orang," tutur @lufi***.
"Permudahkan urusan orang lain, maka Allah mudahkan urusanmu pak," imbuh @tun***.
Saat artikel ini disusun, unggahan telah mendapatkan lebih dari 3300 tanda suka dan 527 komentar.
Berita Terkait
-
Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
-
Tak Cuma Makam, Viral Rumah Nia Kurnia Sari Gadis Penjual Gorengan yang Tewas Malah Jadi Tempat Wisata Warga
-
Terungkap, Ivan Sugianto Juga Suruh Siswa SMA Sujud dan Menggonggong Saat Dimediasi Kepala Sekolah
-
Isu Video 12 Menit Viral, Segini Penghasilan YouTube ONIC Lydia
-
Cara Lihat Pesan Send The Song Untukmu, Berikut Langkah-langkahnya!
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang