Scroll untuk membaca artikel
Husna Rahmayunita
Senin, 02 Oktober 2023 | 13:19 WIB
Pesepak bola Persib Bandung David Da Silva (kiri) melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Persita saat pertandingan BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Jawa Barat, Minggu (1/10/2023). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/nz

SuaraJabar.id - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak senang dengan performa David da Silva yang mencetak hattrick saat Persib Bandung kalahkan Persita Tangerang. Namun, hal itu tak membuat Bojan Hodak puas.

Bojan Hodak menilai penampilan apik David da Silva tak lepas dari kerja kerasnya selama latihan. Ia pun berharap bomber Persib Bandung itu terus bekerja keras dan tetap konsisten produktif di pertandingan lain.

"Itu bagus, saya berharap di setiap pertandingan dia bisa menciptakan hattrick. Tapi, saya tidak tahu apa yang terjadi dan dia bermain dengan sangat bagus hari ini," kata Bojan Hodak dikutip dari laman resmi klub, Senin (2/10/2023).

"Dia selalu mencetak gol di sesi latihan selama pekan ini, dia terlihat tajam. Jadi saya harap dia bisa melanjutkan ini di laga-laga yang berikutnya," sambungnya.

Baca Juga: Persib Bandung Menang Telak 5-0 Atas Persita Tangerang, Bojan Hodak Tak Menduga

Bojan Hodak melihat usaha David da Silva untuk mencetak gol dalam setiap pertandingan. Namun, katanya, dalam beberapa pertandingan, gol yang diharapkannya sempat tak berhasil diciptakan.

Beruntung, DDS --sapaan David da Silva-- kembali mencetak gol pada laga melawan Persija dan itu dinilai jadi momen kembalinya kepercayaan diri setelah sempat absen dua laga akibat cedera.

"Tapi semua tahu, yang namanya striker, ketika dia sudah bisa mencetak gol, maka dia akan mendapat kepercayaan diri dan dia mulai sulit untuk berhenti mencetak gol. Jadi saya harap itu berlanjut darinya," terangnya.

Persib Bandung sukses mengalahkan Persita Tangerang dengan skor 5-0 di pekan ke-14 BRI Liga 1 2023-2024. Gol kemenangan Persib dipersembahkan oleh tiga gol David da Silva dan dua gol dari Edo Febriansyah dan Frets Butuan.

Kemenangan ini mengantarkan tim kesayanga Bobotoh naik ke peringkat tiga klasemen BRI Liga 1 dengan 24 poin.

Baca Juga: Hancurkan Persita Tangerang 5-0, Persib Bandung Catatkan Rekor Kemenangan Musim Ini

Load More