SuaraJabar.id - Publik di laman sosial media tengah dihebohkan dengan perhelatan konser bertajuk Greenlane Festival di Kota Bandung, Jawa Barat gagal terlaksana lantaran salah satu panitia konser gunakan uang investor untuk foya-foya.
Konser Greenlane Festival awalnya akan berlangsung dengan menghadirkan sejumlah musisi kenamaan sebut saja Fariz RM, Cosmo Pyke hingga Batavia Collective. Pecinta musik tentu sangat menantikan konser ini.
Sayang seribu sayang, konser ini kemudian batal digelar karena salah satu panitia bernama Bagus Rama Setiaji yang juga Project Manager konser itu menggelapkan dana.
Tak tanggung-tanggung, Bagus seperti unggahan sejumlah akun sosial media di Instagram dan X pakai uang investor untuk penyelenggaraan sebesar Rp1,5 miliar.
Baca Juga: Momen Haru Adele Nangis Bertemu Dokter yang Membantunya Melahirkan, saat Konser di Las Vegas
Uang RP1,5 miliar itu dipakai Bagas untuk foya-foya, hingga membayar utangnya. Pada video yang beredar luas di laman sosial media, Bagus sempat memberikan pengakuan atas aksi culasnya ini.
"Pada bulan Maret, saya diinvestasikan oleh investor saya sebesar Rp 1,5 miliar. Dari dana tersebut saya mengakui terpakai untuk kehidupan saya pribadi, kehidupan foya-foya saya, dan juga pembayaran seluruh hutang saya," ucapnya seperti dilihat dari SuaraJabar.id, Selasa (7/11).
Pengakuan Bagus itu dilakukan di depan sejumlah orang di atas panggung yang rencananya bakal jadi tempat buat para musisi di konser Greenlane Festival.
Seharusnya uang Rp1,5 miliar itu diperuntungkan biaya operasional konser tersebut. Hingga hari H pelaksanaan konser, para penonton yang datang ke lokasi acara sampai harus terlunta-lunta.
Bagus menjelaskan bahwa ia sebenarnya sempat mencoba untuk mengganti uang investor yang sudah dipakainya. Caranya dengan meminjam dengan jaminan rumah dan mobil miliknya.
"Rp1.5 miliar itu dengan kondisi terpakai Rp300-400 juta. Dengan kaya gitu saya berniat menutupi uang 1.5 miliar itu dengan pinjaman pribadi. Pertama saya pinjam dengan salah satu orang Rp390 juta, dengan jaminan mobil saya. Kedua, saya meminjam Rp800 juta dengan jaminan rumah saya. Intinya dari total investasi Rp2.960 miliar, Rp1.5 miliar dana kerja sama investasi, Rp390 juta dan Rp800 juta pinjaman saya pribadi," jelasnya.
Berita Terkait
-
Siapa Harjanto Halim? Bos Marimas Viral Gelar Sayembara Kaos Berhadiah Rp30 Juta
-
Viral Promosi Es Krim Gratis di Yogya Syaratnya IPK 2.3, Netizen Ramai Tandai Wapres
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Minta Waktu Susun Eksepsi Tapi Ditolak Hakim, Tim Hasto: Kami Bukan Bandung Bondowoso
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Brucella Pada Ternak Bisa Menginfeksi Manusia, Ini Penjelasan DKPP
-
Polresta Bandung Gelar Ramp Check, Pastikan Kendaraan Angkutan Layak Jalan Saat Lebaran
-
Satgas Pangan Polres Kuningan Sidak Pasar, Cek Volume dan HET MinyaKita
-
DKPP: Lebih dari Seribu Ekor Sapi Perah di Jawa Barat Terpapar Brucella
-
Pemkab Bandung Salurkan Rp25,5 Miliar untuk Korban Gempa Bumi di Kecamatan Kertasari