SuaraJabar.id - Persib dirumorkan tengah dikaitkan dengan eks Juventus Stefano Beltrame. Status pemain berposisi gelandang serang itu saat ini memang tengah tanpa klub.
Jelang putaran kedua BRI Liga 1, bos Persib Teddy Tjahjono sempat buka suara perihal perekrutan pemain anyar. Menurut Teddy, tim Pangeran Biru punya kans untuk datangkan pemain anyar.
"Untuk perekrutan pemain ditunggu saja, masih ada waktu pendaftaran sampai 28 November. Jadi ditunggu saja," kata Teddy Tjahjono.
Teddy tak menampik, jika manajemen Persib sudah mendapatkan rekomendasi dari tim pelatih terkait pelatih dan hal itu sudah didiskusikan. Meski demikian, pihaknya belum mengumumkan nama pemain yang menjadi incaran.
Baca Juga: Sorotan Jabar, Primadona di GIIAS Bandung 2023, Ridwan Kamil Head to Head dengan Siapa di Pilgub?
"Ada, kita sudah diskusi jadi ditunggu saja nanti pengumumannya," jelas Teddy Tjahjono.
Nama Stefano Beltrame kemudian dirumorkan dikaitkan dengan Persib. Salah satu akun di X @Indostransfer pada cuitannya menyebut Persib dikaitkan dengan eks Juventus tersebut.
"RUMOURS. Persib dikaitkan dengan eks penggawa tim Italia U21, Stefano Beltrame (30/MF) Pemain yang pernah perkuat Juventus tersebut sebelumnya bermain untuk klub Portugal, Maritimo (1st tier)," cuit akun itu.
Meski baru sebatas rumor dan pihak Persib belum buka suara perihal ini, menarik untuk melihat sepak terjang dan statistik Stefano Beltrame.
Statistisk Stefano Beltrame
Baca Juga: Saddil Ramdani Selebrasi di Depan Muka, Daisuke Sato: Saya Menikmatinya
Stefano Beltrame lahir di Biella, Italia pada 8 Februari 1993. Ia mengawali karier sepak bolanya di akademi Novara. Bisa dibilang, Beltrame memiliki rekam jejak sepak bola di Liga Italia cukup panjang.
Pemain yang menurut catatan Transfermarkt memiliki bandrol sebesar Rp5,21 miliar itu pada 2011 kemudian masuk ke tim u-19 Juventus. Namun pada 2013, ia hijrah ke Bari.
Dari Bari, ia kemudian balik ke Juventus. Cukup sering Beltrame bolak balik ke Juventus. Namun, ia banyak tercatat 1 kali membela tim utama Juventus.
Pada Serie A Italia musim 2012/13, Beltrame bermain 8 menit saat Juventus bermain imbang 1-1 melawan Genoa. Saat itu, pelatih Juventus Antonio Conte memasukkan Beltrame menggantikan Claudio Marchisio di menit akhir pertandingan.
Beltrame tercatat paling banyak bermain untuk tim Juventus Primavera yakni sebanyak 47 pertandingan dengan mencetak 16 gol. Selain di Juventus, ia sempat bermain di Belanda bersama dua klub yakni Go Ahead Eagles dan FC Den Bosch.
Di Go Ahead Eagles, Beltrame satu tim dengan kiper Dewa United saat ini, Sonny Stevens. Di klub Belanda itu ia memainkan 33 pertandingan dan mencetak 5 gol.
Sementara di FC Den Bosch, Beltrame memainkan 67 caps dan mencetak 16 gol. Beltrame juga tercatat sempat bermain di babak kualifikasi Europa League bersama CSKA Sofia.
Meski memiliki rekam jejak cukup panjang di kompetisi Eropa, yang jadi sorotan dari Beltrame ialah soal masalah cedera. Ia beberapa kali masuk meja operasi akibat cedera.
Bahkan pada musim 2019/20, ia sempat didiagnosis masalah jantung hingga membuatnya beristirahat selama 59 hari. Setelah itu, sejumlah cedera lain sempat membuat harus menepi mulai dari cedera tulang humerus dan tulang selangka.
Terakhir pada musim 2021/22, ia mengalami cedera misterius hingga harus menepi selama 34 hari.
Berita Terkait
-
Mengenal Armando Obet, Pemain PSBS Biak yang Bisa Jadi Kartu AS STY di Piala AFF 2024
-
Akademi Persib Bandung Jadi Wakil Indonesia di Gothia Cup 2025
-
2 Fakta Menarik Klasemen BRI Liga 1 saat ini: Persebaya Rebut Posisi Teratas
-
Dua Sisi Egy Maulana Vikri: Tersisih di Timnas Indonesia, Meledak Bersama Dewa United
-
Fakta Menarik Performa 'Calon Klub' Pratama Arhan Masih Lemas di BRI Liga 1, Ini 2 Penyebabnya!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Rooms Inc d'Botanica Bandung Ikut Semarakkan Program Akhir Tahun Artotel Wanderlust Bertajuk "Serenata Akhir Tahun"
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024