SuaraJabar.id - Tragedi liburan berujung maut terjadi di Pantai Sunset, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada Sabtu (8/6/2024) kemarin.
Akibat dari tragedi liburan berujung maut itu menyebabkan satu orang wisatawan asal Depok berinisial JB (30) meninggal dunia.
JB diketahui tewas saat menikmati indahnya laut Pantai Sunset Sukabumi. Dia meninggal lantaran tenggelam saat berenang.
"Jasad korban yang bertempat tinggal di Jalan KH Busman, RT 05/04, Kelurahan Kukusan, Kecamatan Beji ini ditemukan tidak jauh dari lokasi kejadian di pantai yang berada di Desa/Kecamatan Cisolok," kata Kasat Polairud Polres Sukabumi AKP Tenda Sukendar.
Baca Juga: Belasan Pembuang Sampah Sembarangan di Depok Terjaring OTT, Terancam Denda Besar
Informasi yang dihimpun dari personel Satpolairud Polres Sukabumi, sebelum kejadian atau sekitar pukul 15.45 WIB korban berenang bersama seorang rekannya di Pantai Sunset.
Melihat ada yang sedang berenang salah seorang pemilik vila dan warga yang berada di sekitar pantai itu mencoba memperingatkan keduanya agar tidak berenang karena saat itu air laut pasang dan ombak sedang tinggi.
Namun sayangnya peringatan tersebut tidak diindahkan oleh dua wisatawan asal Depok itu, akhirnya tidak berselang lama warga melihat kedua wisatawan ini sudah berada di tengah laut.
Pemilik vila yang melihat kondisi korban dan rekannya terus menerus dihantam ombak dan tubuhnya terseret arus laut langsung mengambil papan seluncur (surfing) bersama petugas Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Sukabumi memberikan pertolongan.
Keduanya pun berhasil dievakuasi ke darat dan langsung dilarikan ke Puskesmas Cisolok, namun nahas salah satu wisatawan dinyatakan meninggal dunia, diduga akibat tenggelam dan banyak menenggak air laut.
Baca Juga: Geger! Penampakan Anak Garuda di Gunung Halimun Salak Sukabumi
"Korban dan rekannya sudah diperingatkan agar jangan berenang karena laut sedang pasang ditambah ombak tinggi dan arus deras, namun sayangnya peringatan itu tidak digubris," tambahnya.
Tenda mengatakan setelah dinyatakan meninggal dunia jasad korban di bawa ke RSUD Palabuhanratu untuk dilakukan visum dan hasilnya korban dipastikan meninggal dunia karena kecelakaan laut. Jasadnya hingga saat ini masih berada di rumah sakit menunggu pihak keluarga korban menjemput. [Antara].
Berita Terkait
-
Adu Pendidikan Supian Suri Vs Imam Budi, Panas Saling Serang di Debat Terakhir Pilkada Depok
-
Miliano Jonathans Belum Mau Dinaturalisasi Timnas Indonesia: Jujur Saya Tunggu....
-
Pemerintah Antisipasi Bencana, Biar Liburan Aman dan Lancar saat Nataru
-
Dita Meichan Mengeluh Tambah Gemuk Usai Liburan ke Eropa, Pipinya Makin Chubby
-
Destinasi Liburan Akhir Tahun, Menikmati Tradisi Natal di 3 Negara Asia
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Miris! Pelajar SMA Cianjur Jadi Kurir Narkoba Internasional, Raup Untung Puluhan Juta
-
Lari Sambil Donasi, OPPO Run 2024 Kumpulkan Dana untuk Pemberdayaan Disabilitas
-
Sikap Politik PWNU di Pilkada Jabar: Gubernur Terpilih Wajib Kuatkan Persatuan Umat
-
Dapat Bonus Logam Mulia 1 Gram, Yuk Ikuti KPR BRI Property Expo 2024
-
Apakah Samsung A35 Tahan Air dan Spesifikasinya