SuaraJabar.id - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 2 Bandung, Jawa Barat, menyiapkan 4 perjalanan kereta tambahan untuk angkutan mudik Idul Fitri 2019. Empat perjalanan tambahan itu mulai beroperasi pada H-10 hingga H-10 lebaran.
Manajer Humas PT KAI Daop 2 Bandung Joni Martinus mengatakan, penjualan tiket kereta api di Daop 2 Bandung sudah bisa dipesan mulai hari ini, Sabtu (6/4/2019).
Mulai Sabtu, 6 April ini, kami sudah membuka penjualan kereta api tambahan. Kami akan mengoperasikan 4 kerta api tambahan yaitu kereta api Pasundan, Kutojaya Selatan, Lodaya pagi dan malam," ucap Martinus kepada Suara.com di stasiun Bandung.
Menurutnya, total tempat duduk yang disediakan PT KAI Daop 2 Bandung, yakni mencapai 2.600 kursi per hari. Dia berharap masyarakat bisa memanfaatkan kereta api tambahan itu.
Baca Juga:Nisan Salib di Jogja Dibakar, Ahli Waris: Orang Meninggal Masih Diganggu
Alasan penambahan perjalanan kereta api itu, lantaran melonjaknya jumlah penumpang pada musim lebaran 2019.
"Kenapa kami pilih 4 rute itu, karena berdasarkan hitungan kami rute itu menjadi favorit penumpang," jelasnya.
"Misalnya kereta api dari Bandung ke Surabaya itu kan kereta Pasundan, ditambah karena jalur tersebut sangat diminati oleh masyarakat. Kemudian kereta Lodaya dari Bandung ke Yogyakarta dan Solo itu juga merupakan jalur-jalur yang sangat menjadi favorit masyarakat," tambahnya.
Martinus menambahkan, tiket yang terjual di musim lebaran kali ini baru sekitar 40 persen. Artinya, kata dia, masih tersisa sekitar 60 persen jumlah total tiket yang disediakan PT KAI Daop 2 Bandung yang bisa dipesan penumpang.
"Tiket yang terjual sampai saat ini untuk Daop 2 Bandung pada masa angkutan lebaran sekarang baru sekitar 40 persen, jadi kami imbau masyarakat masih bisa melakukan pemesanan ya pada tanggal-tanggal di luar tanggal favorit tentunya," tukasnya.
Baca Juga:Mayat dalam Koper, Polisi Duga Pemutilasi Budi Tak Cuma Satu Orang
Diapun mengatakan, kalau dibandingkan dengan musim mudik tahun sebelumnya, penyediaan tiket kereta api pada musim lebaran 2019 mengalami peningkatan sekitar 6 persen.
- 1
- 2