SuaraJabar.id - Sekitar 5.000 siswa asal Kota Depok Jawa Barat, baik lulusan sekolah (SD) maupun SMP mendaftar Penerima Peserta Didik Baru (PPDB) keluar wilayah daerah tersebut.
Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok, Jawa Barat mencatat ada 4.000 hingga 5 ribu siswa asal kota tersebut yang lulusan SD dan SMP negeri dan swasta mendaftar di Jakarta, Bogor, Tangerang Selatan, dan Kota Bekasi atau mondok pesantren di luar kota tersebut. Kepala Disdik Depok Mohammad Thamrin menuturkan jumlah tersebut masih hitungan estimasi.
"Kami mencatat untuk lulusan SMP negeri dan swasta di 2019 ada 273 orang dan SD negeri dan swasta sekitar 32 ribu orang," kata Thamrin kepada Suara.com, Senin (24/6/2019).
Meski begitu, Thoha mengemukakan ribuan anak yang lulus dan melanjutkan jenjang sekolah keluar Kota Depok, data tersebar di 11 kecamatan berada di perbatasan Kota Depok dengan kota lain.
Baca Juga:PPDB Jakarta Dimulai, Banyak Orang Tua Rela Tak Masuk Kerja
Kasi Kurikulum dan Penilaian SMP Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok M Yusuf menyebutkan, ada 27.320 anak siswa SMP yang lulus tahun ini untuk melanjutkan sekolah di tingkat SMA atau SMK. Jumlah puluhan siswa itu terdiri dari lulusan SMP negeri, swasta sebanyak 221 sekolah dan 73 sekolah MTS negeri dan swasta.
"Iya yang lulus puluhan ribu anak siswa SMP dan MTS negeri dan swasta yang ada di Kota Depok tahun ini," pungkasnya.
Sementara itu, Disdik Kota Depok juga memberikan peluang bagi siswa dari luar Depok untuk mengikuti PPDB SMP negeri yang dibuka pada 27 dan 28 Juni 2019 untuk mengambil pin PPDB.
Ia mengatakan para pelajar di luar Kota Depok dan lulusan kejar paket diharuskan melakukan pra-pendaftaran di SMP yang dituju.
"Calon siswa dari luar harus mengambil pin PPDB di sekolah yang dituju atau secara online dengan membuka https://depok.siap-ppdb.com/," ucap Thamrin kepada Suara.com, Senin (24/6/2019).
Baca Juga:Syarat dan Jadwal PPDB SMA Jalur Zonasi di Jakarta
Pin PPDB
- 1
- 2