Warga yang Suhu Badannya Panas Masuk Bekasi, Disuruh Pulang ke Jakarta

Banyak yang belum tahu hari ini PSBB corona di Bekasi.

Pebriansyah Ariefana
Rabu, 15 April 2020 | 12:32 WIB
Warga yang Suhu Badannya Panas Masuk Bekasi, Disuruh Pulang ke Jakarta
Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. (Antara)

Pantauan Suara.com di perbatasan Jatisampurna - Depok Jalan Pondok Ranggon masih banyak warga yang ditegur oleh petugas gabungan chek point. Rupanya, banyak dari mereka yang belum mengetahui kebijakan PSBB.

Salah satu pengemudi, Bayinatul Rahmatullah (30) mengaku baru mengetahui adanya kebijakan soal PSBB setelah dilakukan pengecekan. Yang Rahmat baru ketahui adalah soal pembatasan jarak atau sosial distancing.

“Belum tahu kalau mengemudi itu juga sekarang dibatasi dengan tidak membawa penumpang,” kata Rahmat di Jalan Pondok Ranggon, Rabu (15/4/2020).

Ia mengapresiasi kebijakan pemerintah soal PSBB, terlebih demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19 atau Virus Corona di Kota Bekasi. Namun, ia meminta kepada pemerintah untuk tidak mengambil kebijakan sanksi pada hari pertama PSBB.

Baca Juga:Nasib Piala Thomas dan Uber Kian Tak Jelas, Begini Respons PBSI

“Harus sosialisasi dulu jangan sampai ada sanksi atau yang melanggar langsung ditindak. Karena kan banyak warga belum tahu juga apa itu PSBB,” tandasnya.

Kontributor : Mochamad Yacub Ardiansyah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak