SuaraJabar.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Sukamiskin menggelar tes usap (swab test), Kamis (17/9/2020). Tes digelar pasca eks Bupati Indramayu Supendi, terkonfirmasi positif Covid-19.
Kalapas Sukamiskin Thurman Hutapea mengatakan, tes swab Ini digelar di Lapas Sukamiskin, Jalan A. H. Nasution, Kota Bandung. Tes dilakukan terhadap orang di dalam Lapas Sukamiskin yang pernah kontak dengan Supendi.
"Ini langkah tindakan dari kami, atas diketahuinya satu orang warga binaan kami, terkonfirmasi positif Covid-19," kata Thurman, saat dihubungi via ponselnya.
Thurman menuturkan, setidaknya ada 57 orang yang pernah kontak dengan Supendi. Mereka pun telah mengikuti rapid test. Hasil rapid test, menunjukkan ke 57 orang tersebut, non reaktif. Disinggung soal siapa saja ke 57 orang tersebut, Thurman menyebutkan, mereka merupakan petugas dan napi.
Baca Juga:Apa Itu Pembatasan Sosial Super Mikro? Ini Penjelasannya
"Kita sudah rapid mereka yang kontak erat, ada 57 dan hasilnya non reaktif. Sekarang kita tes swab, mudah-mudahan hasilnya baik. Untuk hari ini hasil tracing kita kemarin, tes swab terhadap 57 diambil sampling 15 orang 12 dari petugas 3 dari warga binaan," ucapnya.
Diketahui, terpidana kasus korupsi pengaturan sejumlah proyek dinas di Kabupaten Indramayu Supendi dikonfirmasi positif Covid-19. Mantan Bupati Indramayu itu bakal dipindah dari sel tahanan Lapas Sukamiskin menuju tempat isolasi di RS Hermina, Pasteur, Bandung.
"Padahal kan dia (Supendi) itu baru beberapa bulan disini karena kan baru pindah juga dari Lapas Kebonwaru. Sudah tadi pagi kita amankan ke RS, supaya isolasinya di RS aja," ungkap Kepala Lapas Sukamiskin Thurman Hutapea saat dihubungi Suara.com, Rabu (16/9/2020).
Thurman memutuskan untuk mengirim Supendi ke ruang isolasi di RS Hermina, lantaran ia merasa khawatir kalau diisolasi di dalam Lapas Sukamiskin akan meresahkan napi lainnya.
"Iya isolasinya di RS Hermina yang di Pasteur. Mendingan diisolasi disana aja daripada disini kan jadi resah yang lain. Ada dokter tapi nggak ada jaminan," tukasnya.
Baca Juga:Wali Kota Bogor Sebut Berkendara Mobil Sendirian Enggak Perlu Pakai Masker
Awalnya, kata dia, narapidana yang menghuni Lapas Sukamiskin dilakukan pemeriksaan rapid sekitar dua bulan yang lalu. Namun, Thurman merasa kurang yakin karena hasil rapid test itu kurang akurat.
- 1
- 2