SuaraJabar.id - Total korban keracunan makanan di Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya hingga Minggu (11/10/2020) berjumlah 209 orang.
Dari jumlah tersebut, 149 orang bergejala sakit ringan, 35 bergejala sakit sedang, dan 25 bergejala sakit berat.
Kepala Puskesmas Mangkubumi Arif Prianto mengatakan, korban bergejala berat semuanya dirujuk ke RSUD Dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya. Sampai saat ini ada 26 korban yang masih menjalani perawatan di ruang puskesmas dan ruang darurat.
"Korban yang sembuh sudah 149 orang. Hari kemarin kita memulangkan 21 orang dan menjalani perawatan lanjutan di rumah," ucap Arif seperti dilaporkan Ayobandung.com--media jejaring Suara.com, Minggu, (11/10/2020).
Baca Juga:Kota Tasikmalaya Berlakukan Jam Malam
Kondisi korban yang saat ini masih dirawat di puskesmas sudah berangsur membaik dan masa pemulihan. Dalam penanganan korban, pihaknya melibatkan sekitar 100 tenaga kesehatan.
"Sejak hari kemarin tren penambahan kasus korban keracunan sudah menurun. Saat ini tidak ada penambahan kasus,"ujar Arif.
Arif menambahkan, para korban keracunan juga ada yang dirawat di rumah sakit swasta sebanyak 1 orang, Puskesmas Karang Anyar 4 orang, dan klinik swasta 4 orang.
Sementara itu, salah seorang korban keracunan makanan, Eeh (34) mengatakan, dirinya bersama 2 anaknya dirawat di Puskesmas Mangkubumi selama 3 hari.
"Alhamdulillah, hari ini saya diperbolehkan pulang oleh dokter puskesmas. Saya sudah tidak merasakan gejala sakit seperti pusing, mual, dan diare," ucap Eeh.
Baca Juga:Duh, Laga Persib Legend di Tasikmalaya Dibubarkan Polisi