"Apalagi saat sekarang yang menghonor di sekolah swasta juga mempunyai kesempatan yang sama," tukas Eko.
Pemkot Cimahi Ajukan 600 Formasi
Pemkot Cimahi sendiri sudah mengajukan 600 formasi untuk kebutuhan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan P3K tahun 2021. Formasi tersebut sudah diajukan tahun lalu, namun masih menunggu penetapan kuotanya.
"Kita sudah ngusulin tahun 2021, tapi belum ada jawaban formasi dari pemerintah pusat," terang Kassubid Mutasi dan Pengadaan Pegawai pada Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) Kota Cimahi, Jamaludin.
Baca Juga:Ketua MPR Dorong PGRI Dampingi Guru Honorer Hervina Hadapi Masalah
Ia menjelaskan, usulan formasi tersebut sudah berdasarkan Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja (Anjab-ABK) yang disesuaikan dengan kebutuhan pegawai. Sesuai intruksi pemerintah pusat, usulan lebih banyak untuk kebutuhan P3K khusus guru.
"Sisanya baru CPNS. Untuk P3K memang untuk mengakomodir honorer," ujarnya.
Kontributor: Ferry Bangkit