Menurut cerita dari keluarganya, kata Darya, korban Dinas disebut memiliki gaya hidup boros. Sebab sebelumnya pernah Dina mendapatkan uang yang cukup besar namun habis dalam beberapa hari.
"Sangat disayangkan sampai minjem-minjem. Padahal kalau lihat gaji suaminya, cukup untuk hidup di pinggiran," ujarnya.
Permasalahan utang yang baru diketahui itu sempat membuat suaminya kesal, hingga tak pulang semalam. Awalnya Asep memang berniat untuk mengikuti pelatihan namun ternyata kehabisan kuota.
"Akhirnya dia nginep di rumah temennya. Baru pulang kemarin sore, sampai rumah liat anak dan istrinya sudah meninggal," sebut Darya.
Baca Juga:Termasuk Cemburu, Ini 5 Fakta di Balik Tewasnya Dina dan 2 Anaknya
Beban utang itulah yang diduga membuat Dina terpojok hingga kemudian bunuh diri. Selain itu, faktor hubungan suami istri yang kurang harmonis diduga menjadi pemicunya.
Kapolres Cimahi, AKBP Indra Setiawan mengatakan, dari temuan barang bukti yang ada, Dinas memang diduga kuat bunuh diri setelah sebelumnya diduga menghabisi nyawa kedua anaknya.
"Dari hasil penyelidikan dan olah TKP, kita temukan berupa surat dan diduga kuat bunuh diri," ujarnya.
Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki
Baca Juga:Astagfirullah! Ibu dan Dua Anak di Cipatat Tewas Mengenaskan