Pembobol ATM Bersimbah Darah Terkena Senjatanya Sendiri, Netizen: Weapon Eat Master

Upaya pembobolan yang gagal ini menjadi bahan olok-olokan warganet. Beberapa netizen menulis komentar pedas seperti "Weapon Eat master" atau senjata makan tuan.

Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 15 Juni 2021 | 08:00 WIB
Pembobol ATM Bersimbah Darah Terkena Senjatanya Sendiri, Netizen: Weapon Eat Master
ATM di Pacet, Kabupaten Bobol yang gagal dibobol pelaku. [Tangkapan Layar Instagram @Bandungtalk]

SuaraJabar.id - Senjata makan tuan mungkin menjadi peribahasa yang cocok disematkan untuk seorang terduga pelaku pembobolan ATM di Bandung. Niat membobol uang di mesin ATM, ia malah terluka akibat terkena alat yang ia gunakan untuk membobol ATM.

Percobaan pembobolan ATM terjadi di dekat Pasar Maruyung, Kecamatan Pacet, Kabupaten Bandung.

Disitat dari akun Instagram @Bandungtalk, percobaan pembobolan ATM ini terjadi pada Senin (14/6/2021) dini hari.

Dari video yang diunggah, terlihat ada bercak darah di dalam ruangan ATM yang diduga merupakan darah milik pelaku.

Baca Juga:Pasien COVID-19 Meninggal Bertambah, Penggali Kubur TPU Cikadut Kewalahan

"Dari video bisa terlihat sekitar ruang Atm bersimbah darah yg di duga kuat itu adalah darah sang pelaku yg hendak membobol Atm dgn alatnya yg sampe akhirnya mengenai diri nya sendiri.." tulis @Bandungtalk.

Bercak darah terlihat menempel di dinding, mesin ATM dan lantai.

Kekinian diketahui, terduga pelaku telah diamankan oleh polisi dari Polsek Pacet, Kabupaten Bandung.

Upaya pembobolan yang gagal ini menjadi bahan olok-olokan warganet. Beberapa netizen menulis komentar pedas seperti "Weapon Eat master" atau senjata makan tuan.

Ada juga yang berkomentar jika mesin ATM itu dirancang dengan standar keamanan yang tinggi sehingga tak mudah untuk dibobol.

Baca Juga:Polisi Tangkap Pengemudi Avanza Viral yang Terbakar di Tol Cileunyi

"Namanya mesin berlapis... Mau dibobol sama org biasa ya angel lah... Dari pintu ke pintu ada kunci sama kodenya pula," tulis @
ferdiesidharta.

Beberapa netizen juga ada yang berkomentar lucu. Mereka mengatakan jika bercak darah itu berasal dari korban yang kalah bertarung dengan mesin ATM.

"Mesin ATM na ngalawan sigana," yang berarti mesin ATM-nya melawan mungkin, tulis @Lisna_Dadan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini