Ledakan Guncang Masjid saat Shalat Jumat, Jubir Kemendagri: Banyak Korban

Foto-foto yang diunggah oleh kalangan wartawan di media sosial memperlihatkan banyak orang, yang tampaknya tewas atau mengalami luka parah, bergeletakan di lantai masjid.

Ari Syahril Ramadhan
Jum'at, 15 Oktober 2021 | 18:42 WIB
Ledakan Guncang Masjid saat Shalat Jumat, Jubir Kemendagri: Banyak Korban
Seorang warga dibantu berjalan ke rumah sakit setelah bom meledak di sebuah masjid di Jalalabad, Afghanistan, Jumat (18/10/2019). [ANTARA/REUTERS/Parwiz/tm]

SuaraJabar.id - Sebuah masjid Syiah di Kota Kandahar, Afghanistan digoncang ledakan kuat ketika jemaah tengah melaksanakan shalat Jumat. 15 Oktober 2021 waktu setempat.

Juru bicara Kementerian Dalam Negeri Taliban mengatakan, ledakan kuat ini menimbulkan banyak korban.

Ledakan kuat ini dikabarkan menimbulkan banyak korban, menurut juru bicara kementerian dalam negeri pemerintah Taliban.

Dikutip dari Antara, Jubir tersebut, Qari Saeed Khosti, mengatakan otoritas sedang mengumpulkan detail ledakan.

Baca Juga:Curi Tas Pengantin Sedang Ijab Kabul di Masjid, Pria Ini Ditangkap

Insiden itu terjadi beberapa hari pascaserangan bom bunuh diri, yang diklaim oleh ISIS, di sebuah masjid Syiah di Kota Kunduz menewaskan sejumlah orang.

Foto-foto yang diunggah oleh kalangan wartawan di media sosial memperlihatkan banyak orang, yang tampaknya tewas atau mengalami luka parah, bergeletakan di lantai masjid.

Mantan anggota dewan provinsi setempat, Nematullah Wafa, menyebutkan bahwa ledakan terjadi di masjid Imam Barqah dan menyebabkan banyak korban, tetapi tidak ada konfirmasi langsung mengenai jumlah korban tewas maupun terluka.

Belum ada pihak yang mengaku bertanggung jawab atas ledakan tersebut.

Ledakan berlangsung tak lama setelah serangan Kunduz menyoroti keamanan yang semakin tidak pasti di Afghanistan saat ISIS menggencarkan operasi mereka, menyusul kemenangan Taliban atas pemerintah dukungan Barat di Kabul pada Agustus.

Baca Juga:Tanahnya Ditawar Miliaran Rupiah, Pensiunan PNS Ini Pilih Wakafkan untuk Masjid

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak