Geger Penemuan Mayat Misterius, Ada Tato Tengkorak dan Swastika Nazi

Dari hasil pemeriksaan awal, mayat pria bertato tersebut diperkirakan sudah meninggal antara 2 sampai 3 hari ke belakang," ujar polisi.

Ari Syahril Ramadhan
Jum'at, 15 Oktober 2021 | 19:59 WIB
Geger Penemuan Mayat Misterius, Ada Tato Tengkorak dan Swastika Nazi
Ilustrasi mayat. [Antara]

SuaraJabar.id - Warga Kampung Ngamplang, Kelurahan Kersamenak, Kecamatan Kawalu, Kota Tasikmalaya digegerkan dengan penemuan mayat pria misterius yang mengambang di sebuah kolam ikan pada Jumat (15/10/2021).

Mayat pria misterius itu memiliki ciri memiliki tato bergambar tengkorak dan swastika Nazi.

Penemuan mayat pria misterius ini berawal ketika pemilik kolam, Dede (55) hendak memberi pakan ikan. Ia terkejut melihat ada mayat dalam posisi terlungkup.

Kepala Unit (Kanit) Reskrim Polsek Kawalu Iptu Deni Handeni mengatakan, mayat pria bertato tersebut ditemukan sekira pukul 06.00 WIB. Pemilik kolam ikan langsung melaporkan ke warga dan polsek.

Baca Juga:Warga Yorkshire Dengar Suara Misterius, Minta Dewan Turun Tangan

“Yang pertama menemukan mayat di kolam adalah pemiliki kolam ikan. Jadi saat pemilik kolam akan memberi pakan, melihat mayat dalam kolamnya dalam keadaan tertelungkup,” ujar Deni, Jumat (15/10/2021).

Menurut Deni, pihaknya kemudian berkoordinasi dengan Tim Identifikasi Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Dari hasil pemeriksaan awal, mayat pria bertato tersebut diperkirakan sudah meninggal antara 2 sampai 3 hari ke belakang karena kondisinya sudah membusuk,” ucapnya.

Ia menuturkan, mayat pria bertato nazi tersebut kemudian dievakuasi ke darat dan dibawa ke kamar mayat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soerkardjo Kota Tasikmalaya.

“Mayat pria tersebut diperkirakan berusia antara 35-40 tahun,” kata dia.

Baca Juga:8 Artis Punya Tato Gambar Salib, Salah Satunya Jill Gladys

Deni menambahkan, sejauh ini mayat pria bertato tersebut belum diketahui identitasnya. Dari dompet yang ada disaku celananya hanya ditemukan uang sebesar Rp 184 ribu.

“Belum, kita belum ketahui identitasnya,” pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini