Warga Lantunkan Salawat saat Mobil Ambulans yang Membawa Ridwan Kamil dan Jenazah Eril Masuk Gerbang Pemakaman

Warga yang sedari tadi berdiri di sana pun menyambut dengan lambaian tangan, ada pula yang memanggil-manggil "Kang Emil", beberapa juga terdengar melantun salawat.

Ari Syahril Ramadhan
Senin, 13 Juni 2022 | 12:31 WIB
Warga Lantunkan Salawat saat Mobil Ambulans yang Membawa Ridwan Kamil dan Jenazah Eril Masuk Gerbang Pemakaman
Mobil Ambulans yang membawa jenazah Eril memasuki gerbang pemakaman yang terletak di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022). [Suara.com/M Dikdik RA]

Diketahui, Lokasi pemakaman Eril sendiri berada daerah Cimaung, Kabupaten Bandung. Tepatnya di lahan keluarga tepatnya di Kampung Geger Beas, RT 01 RW 05, di lingkungan Islamic Center Baitul Ridwan.

Pantauan Suara.com di lokasi, warga menaiki tangga yang biasa dipakai untuk memperbaiki genting rumah. Tak hanya orang dewasa, beberapa anak kecil pun terlihat berada di atas, mencontoh orang yang lebih dulu naik.

Dalam amatan sepintas, tinggi atap tumah itu diperkirakan mencapai 5-10 meter. Sementara di bawah mereka terlihat warga lain berjajar di pinggir jalan.

Hingga pukul 10.30 WIB ini, iring-iringan keluarga yang membawa jenazah Eril belum juga tiba. Namun, sejak pagi warga sudah tumpah ke jalan. Mereka memang tak bisa melihat dari dekat proses pemakaman tersebut.

Baca Juga:Bikin Haru! Genggaman Tangan Ridwan Kamil Tegarkan Sang Istri Saat Jenazah Eril Masuk ke Liang Lahad

Kendati begitu, warga tetap memilih datang ke lokasi dan bertahan di pinggir jalan, khususnya di depan gerbang masuk ke area dalam pemakaman. Sebagian, mencari spot-spot daerah yang lebih tinggi untuk bisa melihat area pemakaman, seperti atap rumah tadi.

Kontributor : M Dikdik RA

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak