Sebar Video Anak Muda Mabuk Sambil Menghina Nabi Muhammad, Ahmad Sahroni: Hancurkan Para Penista Agama

Video yang disebar Ahmad Sahroni itu diunggah pada akun instagram oribadinya, @ahmadsahroni88.

Andi Ahmad S
Kamis, 30 Juni 2022 | 05:15 WIB
Sebar Video Anak Muda Mabuk Sambil Menghina Nabi Muhammad, Ahmad Sahroni: Hancurkan Para Penista Agama
Viral sekumpulan cewek hina nabi Muhammad sembari pesta miras. (tangkapan layar/instagram)

SuaraJabar.id - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengunggah sebuah video anak muda sedang mabuk sambil menghina Agama Islam dan juga Nabi Muhammad (Dugaan Penistaan Agama).

Video yang disebar Ahmad Sahroni itu diunggah pada akun instagram oribadinya, @ahmadsahroni88. Terlihat, sejumlah anak muda sedang mabuk sambil melakukan penistaan agama.

Pada unggahannya tersebut, Ahmad Sahroni meminta kepada pihak kepolisian untuk menyelidiki para pihak yang berada dalam video dugaan kasus penistaan agama ini.

Video itu menampilkan beberapa wanita dan pria yang sedang berada di ruangan penuh alkohol dan asap rokok dan saat ini viral di media sosial.

Baca Juga:Sekumpulan Cewek ABG Diduga Hina Agama saat Pesta Miras: Eh Nabi Muhammad juga Mabok

Awalnya video itu menunjukkan para pemuda pemudi tersebut menyanyikan lagu Opick Astaghfirullah sambil mengangkat dan menggoyangkan tangannya seperti berdoa.

“Ampunn,” ujar salah satu pemuda dalam video tersebut.

Disisi lain, dalam menit terakhir muncul wanita yang sedang mabuk keras sambil mengucapkan kalimat yang menjelekkan Nabi Muhammad.

“Eh Nabi Muhammad juga mabok,” ulas pemudi dalam video tersebut.

Melihat hal tersebut, Ahmad Sahroni langsung minta pihak kepolisian agar segera bertindak untuk memproses para pemuda pemudi tersebut ke ranah hukum.

Baca Juga:Sebar Video Cewek ABG Hina Nabi Muhammad Sambil Mabuk, Crazy Rich Priok Sahroni Murka: Hancurkan Para Penista Agama!

“Saya minta Polri harus segera melakukan penyidikan terhadap video ini,” papar Ahmad Sahroni.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak