SuaraJabar.id - Orang tua anak yang rambutnya dipotong oleh guru, Reva Juliany saat ini sudah melapor ke Unit Pelaksana Teknis Daerah Perlindungan Perempuan dan anak (UPTD PPA) Kabupaten Bandung.
"Kelanjutan sama pihak sekolah belum selesai dan benar saya sudah lapor ke UPTD Kabupaten Bandung. Sudah dapat respons tapi belum ada kelanjutan, baru menanyakan beberapa informasi terkait anak dan sekolah," ujar Reva mengutip dari Sukabumiupdate--jaringan Suara.com
Reva juga menjelaskan bahwa anaknya saat ini sudah pindah sekolah. Reva menuturkan peristiwa pencukuran rambut anaknya terjadi pada 3 Agustus 2022. Ia mengaku, anaknya sempat sakit selama tiga hari usai kejadian tersebut.
"Itu kejadian tanggal 3 Agustus. anak demam 3 hari sepulang dari sekolah. Saya masih ingin menjaga nama baik dan privasi sekolah, jadi mohon maaf tidak saya sebut," jelasnya.
Baca Juga:10 Momen Atta Halilintar Potong Rambut Ameena, Kena Omel Aurel Hermansyah
Sebelumnya, viral video rambut seorang anak yang masih duduk di bangku sekolah dasar dipotong acak-acakan oleh gurunya. Ibu si anak tak terima anaknya mendapat perlakuan seperti itu.
Si ibu pun mengunggah video saat dirinya meluapkan kemarahan kepada pihak sekolah. Video ini viral di laman media sosial Tiktok dan diunggah akun si ibu, @reva.juliany.
Dalam unggahan pertama di akun tersebut, ia memperlihatkan rambut anaknya yang dipotong secara tak beraturan oleh guru tempat anaknya bersekolah.
Pada video kedua yang diunggah si ibu, tampak si ibu kemudian mendatangi pihak sekolah dan memprotes sikap guru sekolah tersebut.
Pihak sekolah dalam video yang diunggah tampak berkelit mengenai aksi si guru memotong rambut si anak tanpa memberikan informasi kepada orang tua.
Baca Juga:Aurel Hermansyah Ngomel, Atta Halilintar Diam-Diam Potong Rambut Ameena