Jelang Arema vs Persib, Marc Klok Akui Tak Mudah Bermain di Depan Ribuan Aremania

Meski begitu Marc Klok tetap optimis, tim Maung Bandung akan bisa menorehkan hasil positif.

Galih Prasetyo
Sabtu, 10 September 2022 | 20:19 WIB
Jelang Arema vs Persib, Marc Klok Akui Tak Mudah Bermain di Depan Ribuan Aremania
Marc Klok bermain untuk Persib Bandung. (Twitter/@IFMalang)

SuaraJabar.id - Arema vs Persib akan jadi salah satu bigmatch di lanjutan Liga 1 2022-23 pekan ke-9. Laga Arema vs Persib akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Minggu 11 September 2022.

Jelang pertandingan melawan Arema, penggawa Persib, Marc Klok mengakui bahwa ia dan rekan-rekannya akan mengusung misi cukup sulit di markas Arema.

Dikatakan oleh pemain Timnas Indonesia itu bukan perkara mudah untuk melawan Arema di Stadion Kanjuruhan di depan ribuan Aremania.

Meski begitu Klok tetap optimis, tim Maung Bandung akan bisa menorehkan hasil positif.

Baca Juga:Prediksi Arema FC vs Persib di BRI Liga 1 Pekan 9: Debut Javier Roca akan Dinodai Luis Milla?

“Saya tahu main di sini tidak mudah, banyak fans, tapi semoga kondisinya membuat kami bisa menang,” ucap Klok mengutip dari laman resmi Persib.

Ditegaskan oleh Klok, ia dan rekan-rekannya telah siap menghadapi tekanan yang akan diberikan suporter tuan rumah.

Namun, Klok tetap berharap, usahanya bersama seluruh skuad yang dibawa ke Malang, dapat berbuah manis.

“Saya pikir kami punya jalan yang lebih baik. Semoga besok kami menang, itu target kami, melanjutkan tren yang positif,” tambahnya.

Sementara itu, striker Persib Ciro Alves mengaku siap untuk melakoni pertandingan menghadapi Arema FC.

Baca Juga:Gelandang Persib Beckham Putra Antusias Lawan Arema Besok, Siap Hadapi Kakaknya

Sudah mencetak gol pertama untuk Persib di kompetisi, pemain berkebangsaan Brasil ini semakin termotivasi dan percaya diri. Ia pun siap bekerja keras dan bertekad memberikan penampilan terbaiknya di laga besok.

“Saya sudah mencetak gol tapi tentu harus lebih meningkatkan performa. Semoga di pertandingan nanti semua berjalan dengan baik dan saya bisa membantu Persib mendapatkan tiga poin,” ungkapnya.

“Saya dan semua pemain tentunya sangat siap untuk pertandingan besok. Kami harus berjuang untuk memperbaiki posisi dan menuju persaingan juara di kompetisi,” tegas Ciro Alves.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak