Pilihan Jurusan Unggulan di Universitas Atma Jaya Yogyakarta: Investasi Masa Depan yang Cerdas

Berikut adalah daftar 10 jurusan di UAJY yang telah mendapatkan akreditasi A.

Dany Garjito | Dita Alvinasari
Rabu, 02 Agustus 2023 | 11:30 WIB
Pilihan Jurusan Unggulan di Universitas Atma Jaya Yogyakarta: Investasi Masa Depan yang Cerdas
Para mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY) tengah berdiskusi di kampus [Suara.com]

Banyak jenjang karier yang bisa dipilih jika Anda menjadi lulusan jurusan Ilmu Komunikasi. Anda bisa bekerja sebagai produser, jurnalis, content creator, script writer, media creator, broadcaster, media researcher, media practitioner, talent scout, dan masih banyak lagi.

Teknik Informatika

Jurusan Teknik Informatika UAJY sudah mendapatkan akreditasi A oleh BAN-PT sejak 2021 lalu. Jurusan ini tergabung dalam Fakultas Teknologi Industri (FTI).

Dilihat dari laman resmi FTI UAJY, jurusan Teknik Informatika memiliki 3 peminatan studi, yaitu Soft Computing, Mobile Computing, dan Enterprise Information Sistem.

Baca Juga:4 Cara Cek IPK Mahasiswa, Simak Tipsnya Agar Dapat Data Akurat

Jurusan ini sudah menghasilkan banyak lulusan berkualitas. Ini dibuktikan dengan banyaknya perusahaan yang secara khusus merekrut lulusan dari Teknik Informatika UAJY.

Teknik Industri

Jurusan Teknik Industri masih satu rumpun dengan Teknik Informatika. Keduanya masuk ke Fakultas Teknologi Industri (FTI). Jurusan Teknik Industri juga sudah memiliki akreditasi A dari BAN-PT sejak 2021 lalu. Jurusan ini juga telah mendapatkan akreditasi internasional IABEE.

Jurusan Teknik Industri UAJY juga telah bekerja sama dengan Badan Kejuruan Teknik Industri - Persatuan Insinyur Indonesia untuk penyelenggaraan kursus bersertifikat untuk mahasiswa.

Prospek kerja lulusan Teknik Industri pun sangat besar. Anda bisa bekerja sebagai product manager, human resources operator, logistic & operational, data scientist, dan masih banyak lagi.

Baca Juga:Barisan Wanita Pelacur dan Maling, Strategi Gila Indonesia Lemahkan Penjajah di Jogja

Teknik Sipil

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak