Video Kades Wiwin Komalasari Bikin Geger Publik, Pj Gubernur Jabar Buka Suara

Wiwin sendiri cukup aktif dalam media sosial TikTok, pengikutnya juga mencapai ratusan ribu.

Galih Prasetyo
Selasa, 06 Februari 2024 | 08:52 WIB
Video Kades Wiwin Komalasari Bikin Geger Publik, Pj Gubernur Jabar Buka Suara
Video Kades Wiwin Komalasari Bikin Geger Publik, Pj Gubernur Jabar Buka Suara [Tangkap layar Tiktok]

SuaraJabar.id - Kades Gunung Menyan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Wiwin Komalasari, viral di Instagram. Hal ini lantaran Kades Wiwin yang ikut demo di depan Gedung DPR RI soal perpanjangan masa jabatan kepala desa dikenal kerap flexing.

Di video yang beredar, Wiwin tampak memakai tas "branded" yang diduga bernilai ratusan juta rupiah. Padahal seperti diketahui, gaji kades di Indonesia hanya kisaran Rp2 juta per bulan.

Wiwin sendiri cukup aktif dalam media sosial TikTok, pengikutnya juga mencapai ratusan ribu. Dalam akun TikTok pribadinya, unggahan Wiwin sebagian besar terkait dengan urusan pribadinya, yang tidak jarang dia juga menampilkan beberapa tas luxury brand miliknya.

Selain itu, Wiwin juga banyak mengunggah konten ketika ia menyanyi dibanding memberi informasi serta berinteraksi bersama masyarakat.

Baca Juga:Umuh Muchtar Beberkan Kondisi Rumahnya Pasca Gempa Sumedang, Berencana Bantu Warga Terdampak

Video viral Kades Wiwin membuat Penjabat (Pj) Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin angkat bicara. Menurut Bey, kepala desa adalah aparat pemerintahan yang juga harus memberi contoh, alih-alih melakukan flexing atau pamer harta.

"Kan kades itu aparat ya, harusnya juga memberikan contoh kepada masyarakat dengan tidak memberikan contoh yang tidak baik dan pamer-pamer yang sangat tidak baik," kata Bey.

Sebagai aparat desa, kata Bey, kepala desa seharusnya menjadi contoh dan teladan dengan bersikap wajar. Termasuk media sosial, harus digunakan untuk memberitahu masyarakat mengenai program dan juga pembangunan di wilayahnya.

"Yang wajar saja. Jadi medsos ini juga digunakan untuk yang baik lah, misalnya kegiatan dia bekerja atau kegiatan pembangunan dan sebagainya, jangan untuk pamer-pamer lah buat apa," ucapnya. [Antara]

Baca Juga:Kasus Satpol PP Garut: Pj Gubernur Jabar Ancam Sanksi Berat, ASN Tak Netral Bakal Ketar-ketir

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak