Reaksi Siswa Pangandaran Dapat Makan Bergizi Gratis: Udah Sarapan di Rumah

Di pangandaran, menu MBG adalah nasi putih, telur, tumis tempe, goreng, ayam goreng dan juga buah jeruk.

Syaiful Rachman
Senin, 06 Januari 2025 | 12:26 WIB
Reaksi Siswa Pangandaran Dapat Makan Bergizi Gratis: Udah Sarapan di Rumah
Siswa SDN 1 Margacinta Pangandaran menyantap paket Makan Bergizi Gratis. Foto: Jujang/HR

SuaraJabar.id - Alif, siswa Kelas VI SDN 1 Margacinta, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, mengaku senang mendapat Makan Bergizi Gratis dari pemerintah. Namun karena sudah sarapan di rumah, ia pun merasa kekenyangan.

Seperti diketahui, Senin (6/1/2025), adalah hari perdana dilaksanakannya program Makan Bergizi Gratis (MBG). Di pangandaran, menu MBG adalah nasi putih, telur, tumis tempe, goreng, ayam goreng dan juga buah jeruk.

“Iya rasanya enak, tapi sudah sarapan di rumah tadi, jadi agak kenyang,” ucapnya.

Menu yang disajikan pada pelaksanaan MBG perdana di SDN Kedungbadak 1 Kota Bogor, Jawa Barat, Senin (6/1/2025). (ANTARA/M Fikri Setiawan)
Menu yang disajikan pada pelaksanaan MBG perdana di SDN Kedungbadak 1 Kota Bogor, Jawa Barat, Senin (6/1/2025). (ANTARA/M Fikri Setiawan)

Sementara itu, siswa Kelas V SDN 1 Margacinta Febi Lestari juga mengaku merasa kenyang. Bahkan ia terlihat hanya mengambil beberapa suapan saja.

Baca Juga:Polres Cimahi: Lebih dari 100 Orang Luka-luka Akibat Tumpahan Cairan Kimia

“Iya sudah makan tadi di rumah, sebenarnya suka dengan (menu) makanannya, terutama ayam goreng,” ujar Febi dilansir harapanrakyat.com, jaringan suara.com.

Dandim 0625 Pangandaran Letkol Inf Indra Mardiyanto Subroto, mengatakan pada gelombang pertama program Makan Bergizi Gratis ini satu unit pelayanan akan memproduksi 3.008 porsi makanan.

Dirinya pun menjamin makanan yang dibagikan higienis. Karena melibatkan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Pangandaran.

“Mereka memberikan prosedur dalam pengolahan makanan ini, contohnya dalam kelayakan air untuk memasak, kesegaran bahan makanan, sehingga kita bisa memitigasinya,” ucapnya.

Baca Juga:Hujan Deras Picu Longsor di Dusun Cigorowek Pangandaran, Akses Jalan Tertutup

News

Terkini

BRI berkomitmen untuk terus mendorong UMKM naik kelas dan berdaya saing global.

News | 16:15 WIB

Warung makan yang dulu hanya kecil-kecilan, kini bisa semakin besar.

News | 18:38 WIB

NGBS adalah sistem core banking generasi terbaru yang pengembangannya didukung oleh KB Kookmin Bank.

News | 14:05 WIB

Residen FK Unpad diduga perkosa wanita di RSHS Bandung. Korban dipaksa transfusi darah hingga tak sadar. Pelaku ditangkap, Unpad pecat, Kemenkes larang residensi seumur hidup.

News | 13:04 WIB

Inilah kisah seru sebuah UMKM yang bergerak di bidang industri parfum dan kecantikan menembus pasar internasional bersama dukungan BRI.

News | 10:59 WIB

Dia sukses menopang ekonomi keluarga hingga menyekolahkan anak berkat kegigihan usaha dan bantuan modal dari PNM Mekaar & KUR BRI. Ia menjadi inspirasi Kartini modern.

News | 22:09 WIB

Bupati Indramayu ke Jepang saat mudik Lebaran disorot. Gubernur Jabar ingatkan etika pejabat, walau Lucky Hakim beralasan penuhi janji anak.

News | 13:32 WIB

Menanggapi hal tersebut, Bupati Bogor, Rudy Susmanto memberikan pernyataan resmi dan mengakui bahwa kesalahan ada pada dirinya selaku kepala daerah.

News | 01:22 WIB

Pengakuan ini makin memperkuat posisi BRI.

News | 16:07 WIB

BRI berkomitmen untuk melindungi data dan transaksi nasabah melalui penguatan sistem keamanan yang terus diperbarui.

News | 11:40 WIB

Sebagai tempat yang terkenal dengan keindahan bawah lautnya, Gili Matra ini dipenuhi dengan flora air yang menakjubkan.

News | 12:09 WIB

Dan yang terbaru adalah proyek Eiger Camp di kawasan kaki Gunung Tangkuban Parahu, di atas lahan PTPN di sana.

News | 21:27 WIB

Evaluasi ini mencakup berbagai kegiatan ekonomi, seperti pertambangan ilegal dan pengembangan wisata di wilayah puncak pegunungan dan perbukitan.

News | 19:13 WIB

Perbankan diminta sigap mengantisipasi potensi kendala teknis, khususnya infrastruktur perbankan elektronik.

News | 19:21 WIB

Weekend Banking Reguler akan tetap beroperasi di 66 Kantor Cabang pada 5-6 April 2025.

News | 13:22 WIB
Tampilkan lebih banyak