Titik Rawan Macet di Jalur Utama dan Wisata Sukabumi, dan Tips Bagi Pengendara Berpergian Selama Libur Panjang

Sukabumi rawan kemacetan selama libur panjang.

Syaiful Rachman
Senin, 27 Januari 2025 | 11:24 WIB
Titik Rawan Macet di Jalur Utama dan Wisata Sukabumi, dan Tips Bagi Pengendara Berpergian Selama Libur Panjang
Lalu lintas Sukabumi-Bogor macet sejak pagi, Sabtu (25/1/2025) | Foto : Ibnu Sanubari

SuaraJabar.id - Mengantisipasi lonjakan kendaraan dan kemacetan selama libur panjang, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sukabumi telah menyiapkan sejumlah langkah strategis. Personel kepolisian akan ditempatkan di titik-titik yang rawan kemacetan untuk mengatur lalu lintas dan memberikan pelayanan kepada masyarakat.

"Kami telah menempatkan anggota lalu lintas di beberapa titik ploting, baik di jalur utara seperti Jalan Nasional III Cibadak maupun jalur wisata," ujar Kasat Lantas Polres Sukabumi, AKP Arif Saepul Haris pada Sabtu (25/1/2025).

Beberapa titik yang menjadi fokus pengamanan antara lain pintu tol Promed, Simpang TMC, Simpang Angkrong, Pasar Cibadak, Simpang Ratu, Simpang Nagrak, Bottleneck Jembatan Serong, hingga jalur menuju dan dari Kota Sukabumi.

Hadapi libur panjang, Satlantas Polres Sukabumi menyiapkan sejumlah langkah antisipasi untuk mengurai kemacetan, baik di jalur utama maupun kawasan wisata | Foto : Istimewa
Hadapi libur panjang, Satlantas Polres Sukabumi menyiapkan sejumlah langkah antisipasi untuk mengurai kemacetan, baik di jalur utama maupun kawasan wisata | Foto : Istimewa

Selain itu, di jalur wisata seperti Simpang Bagbagan, Pasar TPI, Simpang Gunung Butak, Pantai Citepus, hingga Simpang Damkar juga akan dilakukan pengamanan.

Baca Juga:Pohon Tumbang Rusak Rumah di Purabaya, 'Goa' di Bawah Pemukiman Bikin Kampung Cimerang Hilir Rawan Bencana

"Di jalur wisata, petugas ditempatkan di Simpang Bagbagan, Pasar TPI, Simpang Gunung Butak, Pantai Citepus, hingga Simpang Damkar untuk pengalihan arus menuju Cikidang via Buniwangi," ujar Arif dilansir sukabumiupdate.com, jaringan suara.com.

Selain penempatan personel, Satlantas Polres Sukabumi juga melakukan pemeriksaan kelayakan kendaraan angkutan umum (ramp check) dan penyekatan kendaraan bersumbu tiga.

Informasi terkait situasi lalu lintas juga akan diperbarui secara berkala melalui media sosial.

"Kami mengimbau masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan arahan petugas di lapangan," imbau AKP Arif.

Imbauan Kepada Pengguna Jalan

Baca Juga:176 Titik Tambang Ilegal Ditemukan di Jawa Barat, Pemerintah Tindak Tegas

Bagi masyarakat yang hendak bepergian selama libur panjang, disarankan untuk:

1. Memeriksa kondisi kendaraan: Pastikan kendaraan dalam kondisi prima sebelum melakukan perjalanan jauh.

2. Membawa surat-surat lengkap: Lengkapi semua dokumen kendaraan seperti SIM, STNK, dan surat-surat lainnya.

3. Istirahat yang cukup: Jangan memaksakan diri untuk terus mengemudi jika merasa lelah. Istirahatlah di tempat yang aman.

4. Patuhi rambu-rambu lalu lintas: Ikuti semua petunjuk dan rambu lalu lintas yang ada.

5. Manfaatkan jalur alternatif: Jika terjadi kemacetan, manfaatkan jalur alternatif yang tersedia.

Dengan persiapan yang matang dan kesadaran dari seluruh pengguna jalan, diharapkan libur panjang kali ini dapat berjalan lancar dan aman.

"Kami mengingatkan untuk tetap taat peraturan, berkendara dengan baik, memeriksa kondisi kendaraan serta fisik sebelum bepergian, dan melengkapi surat-surat kendaraan. Tetap menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas," jelas Arif.

News

Terkini

Berkat tekad yang kuat, Tien Cakes and Cookies kini mampu menjangkau lebih banyak pelanggan dan meningkatkan omzet usahanya secara signifikan.

News | 14:47 WIB

BRI berkomitmen untuk terus mendorong UMKM naik kelas dan berdaya saing global.

News | 16:15 WIB

Warung makan yang dulu hanya kecil-kecilan, kini bisa semakin besar.

News | 18:38 WIB

NGBS adalah sistem core banking generasi terbaru yang pengembangannya didukung oleh KB Kookmin Bank.

News | 14:05 WIB

Residen FK Unpad diduga perkosa wanita di RSHS Bandung. Korban dipaksa transfusi darah hingga tak sadar. Pelaku ditangkap, Unpad pecat, Kemenkes larang residensi seumur hidup.

News | 13:04 WIB

Inilah kisah seru sebuah UMKM yang bergerak di bidang industri parfum dan kecantikan menembus pasar internasional bersama dukungan BRI.

News | 10:59 WIB

Dia sukses menopang ekonomi keluarga hingga menyekolahkan anak berkat kegigihan usaha dan bantuan modal dari PNM Mekaar & KUR BRI. Ia menjadi inspirasi Kartini modern.

News | 22:09 WIB

Bupati Indramayu ke Jepang saat mudik Lebaran disorot. Gubernur Jabar ingatkan etika pejabat, walau Lucky Hakim beralasan penuhi janji anak.

News | 13:32 WIB

Menanggapi hal tersebut, Bupati Bogor, Rudy Susmanto memberikan pernyataan resmi dan mengakui bahwa kesalahan ada pada dirinya selaku kepala daerah.

News | 01:22 WIB

Pengakuan ini makin memperkuat posisi BRI.

News | 16:07 WIB

BRI berkomitmen untuk melindungi data dan transaksi nasabah melalui penguatan sistem keamanan yang terus diperbarui.

News | 11:40 WIB

Sebagai tempat yang terkenal dengan keindahan bawah lautnya, Gili Matra ini dipenuhi dengan flora air yang menakjubkan.

News | 12:09 WIB

Dan yang terbaru adalah proyek Eiger Camp di kawasan kaki Gunung Tangkuban Parahu, di atas lahan PTPN di sana.

News | 21:27 WIB

Evaluasi ini mencakup berbagai kegiatan ekonomi, seperti pertambangan ilegal dan pengembangan wisata di wilayah puncak pegunungan dan perbukitan.

News | 19:13 WIB

Perbankan diminta sigap mengantisipasi potensi kendala teknis, khususnya infrastruktur perbankan elektronik.

News | 19:21 WIB
Tampilkan lebih banyak