Scroll untuk membaca artikel
Chandra Iswinarno
Selasa, 18 Juni 2019 | 17:28 WIB
Orangtua siswa PPDB di Depok saat menunggu pendaftaran di sekolah SMA negeri. [Suara.com/Supriyadi].

Jumlah puluhan siswa itu terdiri dari lulusan SMP negeri, swasta sebanyak 221 sekolah dan 73 sekolah MTS negeri dan swasta.

"Iya yang lulus puluhan ribu anak siswa SMP dan MTS negeri dan swasta yang ada di Kota Depok tahun ini," pungkasnya.

Sebelumnya, Sekretaris Komisi D DPRD Depok Farida Racmawati  mengemukakan keterbatasan jumlah SMA dan SMK di Depok menjadi kendala. Lantaran tidak semua kecamatan di kota tersebut memiliki sekolah SMA atau SMK negeri.

"Di Depok tidak bisa dinafikan jumlah SMA masih terbatas, contohnya di Kecamatan Beji masih ada satu yang tidak punya SMA negeri," ungkapnya.

Baca Juga: Pemprov Pastikan Tak Ada Penambahan Daya Tampung di SMAN Favorit Kota Depok

Berikut daftar SMA dan SMK negeri di Kota Depok :

1. SMKN 1: Kecamatan Tapos
2. SMKN 2: Kecamatan Sawangan
3. SMKN 3: Kecamatan Sukmajaya
4. SMKN 4: Kecamatan Tapos
5. SMAN 1: Kecamatan Pancoranmas
6. SMAN 2: Kecamatan Sukmajaya
7. SMAN 3: Kecamatan Sukmajaya
8. SMAN 4: Kecamatan Tapos
9. SMAN 5: Kecamatan Sawangan
10. SMAN 6: Kecamatan Limo
11. SMAN 7: Kecamatan Tapos
12. SMAN 8: Kecamatan Cilodong
13. SMAN 9: Kecamatan Cinere
14. SMAN 10: Kecamatan Bojongsari
15. SMAN 11: Kecamatan Cilodong
16. SMAN 12: Kecamatan Cipayung
17. SMAN 13: Kecamatan Cimanggis

Kontributor : Supriyadi

Load More