SuaraJabar.id - Sebelas kawanan perampok minimarket yang kerap beraksi di wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat, dibekuk polisi. Mereka dikenal tidak segan melukai korbannya dan selalu membawa senjata api.
"Mereka ditangkap di Gunung Putri, satu orang kami beri tindakan tegas terukur. Para tersangka sangat meresahkan karena kerap mengancam jiwa," kata Kapolres Bogor AKBP AM Dicky, kepada wartawan di Mapolres Bogor, Jawa Barat, Senin (24/6/2019).
Dalam aksinya, para tersangka mengincar minimarket yang hendak tutup di malam hari. Dengan memakai pakaian karyawan minimarket, beberapa tersangka masuk kemudian menodongkan senjata api kepada kasir dan menguras uang di dalam brankas.
"Jadi pelaku ini selain melakukan aksi perampokan di minimarket, mereka juga melakukan pencurian motor dan mengganjal ATM dan bahkan kami temukan juga penggunaan narkoba oleh para tersangka," jelasnya.
Kepada polisi, mereka mengaku sudah beraksi sebanyak 17 kali di wilayah Bogor, Bekasi, Banten dan Jakarta. Dari tangan tersangka, polisi mengamankan barang bukti seperti dua pucuk senjata api, tiga butir peluru dan satu baju karyawan minimarket.
"Mereka dijerat Pasal 363 dan 365 KUHP, ancaman hukuman di atas 5 tahun dan Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 Tentang Kepemilikan dan Penyalahgunaan Senjata Api," tandasnya.
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
-
Disantroni saat Pagi, Perampok Bersenpi Gondol Emas 6 Kg Pakai Nampan
-
Tenteng Senpi dan Samurai, 2 Perampok Gasak 6 Kg Emas di Toko Permata
-
Mobil Patroli Polisi Dilempari Batu dan Bom Molotov di Bogor
-
Viral Pelajar Pakai Mobil Berpelat Khusus Polri, Mabes: Nomornya Palsu
-
Setelah Bakar Rumah, AH Sempat Tenggak Obat Nyamuk Cair dan Mengaji
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Karyawan Ruko Ini Tewas Setelah 3 Hari Berjuang Melawan Luka Bakar Akibat Truk BBM Terguling
-
Penjara Bukan Solusi? Jabar Uji Coba Pidana Kerja Sosial, Bersih-bersih Tempat Ibadah Jadi Opsi
-
Ada Apa? Dedi Mulyadi ke Ruang Kerja Kepala Kejari Purwakarta
-
Gaji Tambang Cuma Rp80 Ribu Sehari? Dedi Mulyadi Beri Kompensasi 9 Juta
-
Pertemukan 12 Negara, 4th IICF 2025 Pecahkan Rekor MURI untuk "Semarak Nandak Ondel-Ondel Betawi"