SuaraJabar.id - Peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan dua mobil dan empat sepeda motor terjadi di Jalan Raya Bandung-Cianjur, tepatnya di Desa/Kecamatan Ciranjang Kabupaten Cianjur, Jawa Barat pada Jumat (28/6/2019).
Akibat kecelakaan tersebut sejumlah pengemudi terluka dan mendapat perawatan di puskesmas setempat.
Tabrakan beruntun tersebut berawal saat mobil Toyota Calya bernomor polisi D 1135 AEF melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Bandung menuju Cianjur berusaha mendahului kendaraan di depannya.
Pada saat yang sama, dari arah berlawanan melaju mobil Toyota Avanza bernopol D 374 FRA dengan kecepatan sedang. Melihat ada kendaraan yang berada di jalurnya, pengemudi Avanza berusaha menghindari tabrakan karena melihat kendaraan dari arah berlawanan yang keluar jalur saat mendahului.
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Purwokerto, Pembonceng Motor Tewas Terlindas Mobil
"Dari jauh sudah terlihat mobil Calya keluar jalur saat menyalip kendaraan di depannya. Sehingga saya berusaha menghindar dengan membanting setir ke kiri, namun tetap dihantam mobil tersebut," kata pengemudi Avanza Teguh (36) yang menjadi korban dalam kecelakaan tersebut seperti dilansir Antara.
Akibatnya empat sepeda motor yang berada di belakang mobilnya, ikut dihantam dan terseret mobil Cayla yang masih melaju beberapa meter dari titik tabrakan pertama.
"Tidak akan korban jiwa, namun beberapa orang pengendara dibawa ke puskesmas terdekat untuk mendapatkan penanganan medis. Sedangkan beberapa orang pengendara sepeda motor terlihat trauma karena nyaris tewas terlindas," katanya.
Kecelakaan beruntun tersebut sempat mengakibatkan kemacetan panjang dari kedua arah, namun setelah petugas datang antrian mulai mencair terlebih setelah sejumlah kendaraan berhasil dievakuasi dari badan jalan.
Saat ini kejadian tersebut telah ditangani Lakalantas Polres Cianjur, sedangkan pengemudi Cayla belum dapat diminta keterangan karena masih menjalani perawatan di Puskesmas Ciranjang. (Antara)
Baca Juga: Hindari Kecelakaan Beruntun, Aksi Sopir Truk ini Bikin Salut
Berita Terkait
-
Pernah Alami di Lokasi yang Sama, Vicky Nitinegoro Ikut Berduka Atas Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang
-
Mobil Ringsek Bertumpuk, Polisi-Jasa Marga Sempat Kesulitan Evakuasi Korban Kecelakaan Tol Cipularang
-
Libatkan Belasan Mobil, Kemenhub Turunkan Tim Cari Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang
-
Detik-detik Mengerikan Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang, Truk Ngeblong Seruduk belasan Mobil Hingga Bertumpuk
-
Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang Terkuak, Ini Penjelasan Polda Jabar
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang